Barongsai Meriahkan Peringatan Imlek Kwan Sing Bio

1620

kabartuban.com – Ribuan pengunjung padati Klenteng Kwan Sing Bio Tuban untuk meriahkan perayaan Imlek. Bahkan, pengunjung meluber ke jalan raya, sehingga, memacetkan lalu lintas.

Pengunjung juga antusias menyaksikan pertunjukan Barongsai. Pertunjukan yang digelar di pelataran belakang klenteng tersebut adu kebolehannya dengan menaiki tiang-tiang setinggi 2,5 meter yang sudah ditata rapi. Dengan diiringi irama tabuhan musik barongsai mampu menyita ribuan pengunjung yang datang.

Secara bergantian, replika singa yang diperagakan anak-anak dan remaja dari komunitas klenteng satu-tunya tersebut berjalan cukup meriah. kepiawaian para pemain membuat acara berjalan lancar dan tidak terjatuh.

Ketua Umum TITD Kwan Sing Bio, Gunawan Putra Wirawan, saat ditemui di Klenteng Kwan Sing Bio menyatakan, selain mengadakan ritual, pihaknya juga menampilkan barongsai untuk tontonan warga yang datang ke klenteng.

“Barongsai untuk perlengkapan ritual, dan kita juga memberikan tontonan untuk masyarakat yang hadir ke sini,” ungkapnya kepada kabrtuban.com, Sabtu (28/1/2017).

Dalam perayaan Imlek kali ini memang tidak banyak umat yang hadir, hanya ada sekitar 200 jamaah. Sebab, dalam perayaan Imlek seperti ini banyak umat yang bersilatuahmi ke sanak keluarganya.

“Umat yang hadir tidak banyak, hari ini hanya ada sektar 200 umat yang sembayang di hadapan sang mulia. Karena moment seperti ini banyak dimanfaatkan untuk silaturahmi kesanak keluarga,” tuturnya.

Menurutnya, tahun baru Imlek yang ke 2568 tersebut adalah tahun ayam api, ayam adalah lambang kemakmuran dan api adalah unsur panas.

“Ayam melambangkan kemakmuran, tapi ada unsur apinya, jadi harus berhati-hati. Karena ayam sendiri itu sebenarnya ulet dalam bertarung. Jika ada yang kalah, ayam masih tetap memberikan dukungan untuk yang kalah, jadi semoga tahun ini bisa tetap damai dan aman,” tutupnya. (har)

/