Berkah Liburan, Omset Pedagang Ikan Asap Naik Tiga Kali Lipat

583

kabartuban.com – Musim libur dan ramainya aktifitas kendaraan dijalur Pantura Tuban, tepatnya dijalan Panglima Sudirman, sekitar kelurahan Karangsari , Kecamatan Tuban, membawa berkah bagi pedagang ikan asap yang mangkal di sepanjang jalan tersebut.

Banyaknya pengguna jalan yang melintas dari berbagai daerah untuk berbagai tujuan wisata saat liburan, membuat penjualan ikan asap lebih ramai dibanding hari biasanya.

Lilik, salah satu pedagang ikan asap mengaku, saat musim liburan dan akhir pekan , penjualanya bisa naik hingga tiga kali lipat, maklum Lilik merupakan pedagang yang sudah lama mangkal dijalan Panglima Sudirman, dan sudah memiliki langganan tetap, baik pengguna jalan maupun warga seputaran Tuban.

“Kalau liburan seperti sekarang bisa dapat dua juta sampai tiga juta, mulai pagi tadi sampai sore, maklum pengemudi mobil udah pada tahu, dan langganan ditempat saya,” Terang Lilik.

Menurut Lilik, kebanyakan pembeli adalah pengendara mobil dari arah Semarang menuju Surabaya, terkadang ada juga pembeli yang sengaja mampir untuk dibawa menjadi oleh oleh untuk keluarga dan kerabat.

“Kebanyakan yang menuju Surabaya, ada juga yang dari Surabaya, muter kesini dulu, karena sentralnya disini mas,” Terang Lilik.

Untuk harga dan jenis ikan yang diyawarkan bervariasi, mulai Ikan Pari, ikan Kerapu, ikan Tongkol, ikan Kuningan, hingga Ikan Tengiri. Untuk harga masing-masing ikan juga bervariasi, tergantung ukuran dan jenisnya.

“Tongkol mulai 15 ribu sampai 35 ribu, kalau ikan tongkol mulai 10 ribu sampai 20 ribu, yang lebih murah kuningan, mulai 5 ribu sampai 7 ribu,” terang Lilik.

Sementara itu, salah satu pembeli, asal Bojonegoro, Susi mengaku, sering membeli ikan asap di Jalan Panglima Sudirman itu, tidak hanya ikan asap, sesekali dia juga membeli ikan segar yang dia masak untuk berbagai keperluan.

“Rumah saya Bojonegoro mas, sering beli sendiri kesini, kalau di Bojonegoro beda aja dengan sini,” katanya (Luk)

/