Cawapres KH Ma’ruf Amin, Direncanakan Datang di Bumi Wali

974
Cawapres KH Ma'ruf Amin berkunjung ke Tuban, September 2018, sebelum di tetapkan sebagai Cawapres mendampingi Joko Widodo di Pilpres 2019

kabartuban.com – Rencana kunjungan calon Wakil Presiden (Wapres), KH Ma’ruf Amin ke Kabupaten Tuban, besok Rabu (23/1/2019), dibenarkan oleh Kiai Ahmad Syariful Wafa Ketua Pendarat Kiai 2019.

Insyaallah beliau (KH Ma’ruf Amin,red) rawuh (datang.red) ke Tuban,” kata Kiai Ahmad Syariful Wafa kepada Kabartuban.com, Selasa (22/1/2019).

Lebih lanjut, pria yang akrab dipanggil Gus Wafa ini mengatakan, kiai yang nonaktif sebagai Ketua Umum MUI pusat ini datang ke Bumi Wali dalam rangka Deklarasi Pendarat Kyai 2019 se Kabupaten Tuban, dan konsolidasi ulama, tokoh se Kabupaten Tuban.

Insyaallah akan di hadiri 15-20 ribu para kader dan relawan Pendarat Kiai,” tambahnya.

Sementara itu, Humas Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban, Yayuk Dwi A sampai saat ini belum merespon pesan singkat yang dikirim oleh wartawan, terkait kunjungan Cawapres dari pasangannya Joko Widodo.

Selain berkunjung ke Kabupaten Tuban, KH Ma’ruf Amin yang pernah menjabat sebagai Rois Aam PBNU ini juga akan menghadiri beberapa kegiatan di Jawa timur, seperti di Kabupaten Trenggalek, Ponorogo dan Lamongan. (Dur/Rul)

/