Kendala Angin, Penutupan Patung Kongco Belum Selesai

946
Tampak penutupan patung Kongco menggunakan kain putih yang belum tertutup sempurna.

kabartuban.com – Patung Kongco Kwan Sing Tee Koen di Klenteng Kwan Sing Bio Tuban yang sempat perbincangan dan menjadi viral di Media Sosial (Medsos) kini mulai di tertutup kain putih.

Akan tetapi, angin yang berhembus cukup kencang menjadi kendala dalam pemasang kain tersebut, yang akhirnya penutupan pada patung terbesar se Asia tersebut belum tertutup sempurna.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Joko Ludiyono mengatakan selain angin kencang yang berhembus, apalagi lokasi Klenteng yang berhadapan langsung dengan pantai, selain proses penjaitan kain yang terlalu lama memakan waktu hingga 10 jam dan menghabiskan 40 bal kain kafan, serta juga ornamen patung menggangu pemasangan.

“Karena banyak nyantol ( menyangkut), seperti dipundak yang berbentuk kepala naga dan pedang, penyarungan patung ini hampir menghabiskan waktu 14 jam lamanya,” ujar Joko Ludiyono (6/8/2017) .

Dibutuhkan 12 personil BPBD Tuban, dalam melakukan penutupan yang sempat ramai di medsos ini, dengan dibanti dari pihak PT Semen Gresik.

” Siang tadi 2 orang personil kami yang naik kepatung, untuk dini hari tadi 5 orang yang menyarungkan kainnya ke patung” lanjut Joko.

Pembangun Patung Kongco di kawasan Klenteng Kwan Sing Bio, yang tidak memiliki izin ini, menjadi obrolan hangat di media sosial. Supaya tidak menjadi permasalahan berlarut-larut pihak Klenteng mempunyai inisiatif untuk menutup patung tersebut dengan kain.

” Pihak Klenteng yang mempunyai inisiatif sendiri selain instruksi dari pimpinan” terang Joko. (Dur)

/