Ketua Dewan Ambil Sumpah Anggota Baru

839

kabartuban.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban, HM. Miyadi , S.ag., MM melantik dan mengabil sumpah janji, anggota dewan baru Penganti Antar Waktu (PAW) dari partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Elis Zuanita, menggantikan almarhum H Fanani yang meninggal dunia beberapa waktu lalu.

Sebelumnya pengambilan supah juga telah dilakukan terhadap anggota DPRD dari Partai Gerindra, Tri Astuti untuk menggantikan posisi Fanani sebegai wakil Ktua DPRD Tuban.

“Anggota baru menggantikan Alhamrhum H Fanani, sementara jabatan wakil ketua saat ini sudah di isi oleh Hj. Tri Astuti.SH, ” ujar Ketua DPRD Tuban usia sidang paripurna istimewa diruang paripurna Gedung DPRD setempat.

Menurut Miyadi, anggota DPRD baru harus segera menyesuaikan diri dengan posisinya saat ini, sebab masih ada beberapa agenda penting yang harus dituntaskan, dalam rangka membangun sinergi dan pengontrol kinerja eksekutif serta mendukung kinerja pemerintah daerah, untuk mewujudkan Tuban lebih baik.

“Saya berharap saudara Elis segera menyesuaikan dengan anggota dewan maupun tugas barunya di Komisi C. Saya minta segera di pelajarai posisinya di komisi, serta agenda mendesak yang harus diselesaikan,” pesan Miyadi.

Dilain pihak, Wakil Bupati Tuban, Ir. H Noor Nahar Hussein, M.Si mengatakan, tambahan anggota perempuan dari kekosongan angggota semakin meningkatkan kinerja DPRD Tuban berkolaborasi dengan pemerintah. Senada dengan ketua DPRD, Wakil Bupati juga berharap DPRD dan pemerintah bersinergi membangun Tuban.

“Tadi sudah di lantik, selanjutnya akan melaksanakan tugas dan fungsinya di DPRD, tentu saja untuk Tuban lebih baik,” katanya.

Sementara itu, Elis Zuanita angota DPRD yang baru dilantik mengaku akan segera berkomunikasi dengan anggota dewan dan Komisi C yang menjadi tugas barunya di DPRD. Selain itu pihaknya juga akan menyesuaikan diri dengan tugas dan tanggungjawabnya sebagai wakil rakyat dan fungsinya di komisi yang salah satunya membidangi pendidikan itu.

“Segera kami akan bersosialisasi dan menyesuaikan dengan tugas yang diembankan saya di Komisi C, mohon doa restunya,” kata politisi perempuan itu. (Luk/Rul)

/