Ketua DPRD : Bonus bagi Atlet Berprestasi Masih Wajar

594
HM Miyadi, S.Ag.,MM Ketua DPRD Tuban

kabartuban.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban, M. Miyadi menganggap wajar, apabila Pemkab Tuban memberikan bonus atau tali asih bagi atlet peraih medali di ajang Porprov VI Jatim 2019.

Menurutnya, hal tersebut dilakukan untuk memberikan motivasi dan semangat bagi para atlet yang berlaga, agar bisa memberikan prestasi terbaik dan membawa nama harum Kabupaten Tuban, pada bidang olahraga di Jawa Timur.

“Saya anggap wajar saja, untuk memberi semangat atlet, apalagi kita sebagai tuan rumah. Prestasi terbaik tentunya sangat dinantikan masyarakat bumi wali tentunya,” kata M. Miyadi kepada awak media, Kamis (27/6/2019).

Sementara itu, Pemkab Tuban lewat Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Tuban, menganggarkan sebesar Rp 1.007.650.000 untuk atlet dan pelatih yang berhasil meraih prestasi.

Sedangkan besaran yang akan di terima bagi mereka yang berprestasi dalam Porprov VI ini yakni, per poin di kasih reword senilai lima juta rupiah bagi pemain, sedangkan untuk pelatih Rp 1,5 juta perpoinnya.

Dalam Porprov Jatim cara penghitungan peringkat berdasar point, emas nilai 4, perak nilai 2, perunggu nilai 1, tinggal mengalihkan tiap besarannya.

“Kalau atlet dapat emas, berati dapat Rp 20 juga, Perak Rp 10 juta, dan perunnggu Rp 5 juta. Untuk pelatih di kalikan Rp 1,5 juta per poinnya,” kata Kabid Keolahragaan Disparbudpora, Zaenal Maftuhein kepada awak media.

Sedangkan Tuban di targetkan oleh Bupati harus bisa masuk sepeluh besar dengan poin aman 155. Dibandingkan tahun sebelumnya Porprov di Banyuwangi Bumi Wali hanya finish di urutan 15 dengan poin 55. (Dur/Rul)

/