Kapolres, Menatap Damai Tahun Baru Bumi Wali

834
Kapolres bersama Komandan Kodim melakukan patroli

kabartuban.com – Berlalu sudah tahun 2017 menyisakan catatan kehidupan kita. Sebagai ganti, tahun 2018 telah kita pijak dalam dalam damai dan penuh harapan baru. Di kota Tuban, pergantian tahun berlangsung dengan damai tanpa meninggalkan kemeriahan pesta. Kapolres Tuban AKBP. Sutrisno HR langsung turun mengawal pergantian tahun sejak pagi hari 31 Desember 2017 hingga dini hari 1 Januari 2018.

Setelah seharian melakukan berbagai kesiapan pasukan dan rilis akhir tahun tahun di Mapolres Tuban, AKBP. Sutrisno HR juga menggelar tradisi baru dalam menyambut jelang malam pergantian tahun baru. Bersama seluruh jajaran Polres Tuban, Komandan Kodim 0811 Tuban beserta jajarannya, Komandan Kompi senapan C521, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban, tokoh masyarakat, dan Ulama’, Kapolres melaksanakan Doa bersama jelang malam pergantian tahun.

“Dengan silahturahmi dan Doa bersama dalam rangka malam pergantian tahun ini, kita berharap dengan ridho Allah SWT, di Tahun baru ini semoga kita bertambahnya iman, diberikan hidup yang barokah, dan bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dan mewujudkan Tuban Bumi Wali Selalu Nyaman, Aman dan Kondusif,” tutur Kapolres.

Doa bersama menjelang malam tahun baru di Mapolres Tuban

Untuk memastikan kesiapan personel dalam pengamanan tahun baru, Kapolres memimpin langsung Apel pengamanan tahun baru dengan kesiapan personel Subden Pom 1 unit, Polres Tuban 300 Personel, Kompi 521 10 Personel, Kodim 0811 Tuban 1 Peleton, Dishub 20 Personel, Satpol PP 30 Personel, dan Senkom 30 Personel.

Saat hari berangsur gelap, Kapolres Tuban melakukan patroli khusus untuk memastikan kota Tuban dalam kondisi aman, nyaman, dan terkendali. Sekitar pukul 17.00 WIB, Kapolres bersama Komandan Kodim 0811 Tuban, Komandan Kompi senapan C521, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban, dan sejumlah anggota melakukan patroli kota dengan menaiki motor trail Polres Tuban, Minggu (31/12/2017).

Selain untuk memastikan kondisi keamanan Bumi Wali, Kapolres beserta Komandan Kodim dan rombongan juga menyempatkan diri untuk melakukan kontrol Gereja yang sedang melakukan kegiatan.

“Bersama pak Ndan Dim dan seluruh anggota keamanan ini kita melakukan patroli menjelang malam pergantian tahun. Kita harus pastikan bahwa Tuban benar-benar dalam kondisi aman dan terkendali. Jangan sampai nanti ada konflik atau gangguan keamanan yang tidak kita inginkan, dan kita kecolongan,” kata Kapolres.

Oleh karena itu, lanjut Kapolres, dirinya melibatkan semua pihak yang berkaitan dengan kegiatan keamanan kota Tuban. Diantaranya Kodim 0811, Kompi 521, dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban.

Hingga puncak malam 2017 dan datangnya tahun 2018, Kabupaten Tuban secara menyeluruh terpantau aman dan terkendali. Beberapa hal kecil dapat diselesaikan dengan baik oleh pihak keamanan. Hal ini tentu saja merupakan peningkatan yang cukup luar biasa di kota Tuban. Tidak ada lagi bising knalpot menyeruak di malam tahun baru, kemacetan kota tak juga menyerawut dan lalu lintas pantura lancar, suasana di perkampungan hingga pedesaan juga terpantau aman dengan turunnya bhabinkamtibmas ke seluruh lapisan masyarakat.

“Kita harus bersyukur, atas kerjasama semua pihak dan antisipasi yang baik, semua dapat kita kendalikan dan tidak terjadi hal yang tidak kita inginkan bersama. Tuban Bumi Wali kita lihat begitu damai tanpa mengurangi kemeriahan berbagai pesta malam pegantian tahun,” pungkasnya, Senin (1/1/2018) dini hari. (luk/im)

/