Peringati 10 Muharram, GP Ansor dan Lazisnu Santuni Anak Yatim

611
Pengurus GP Ansor dan Lazisnu Tuban saat memberikan motifasi pada acara santunan anak yatim di halaman kantor PC NU Tuban.

kabartuban.com – Peringati 10 Muharram 1440 Hijriyah, Lembaga dan Badan Otonom (Banom) Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Tuban, dalam hal ini Lazisnu dan GP Ansor menggelar kegiatan Sedekah Muharram di halaman kantor PCNU Tuban (20/9/2018).

Saat itu, ratusan anak yatim membaca kita suci Alquran bersama dan mendapatkan motivasi untuk menjadi anak yang sholeh dari pengrus NU serta mendapatkan bingkisan sembako dan uang tunai.

Semangat bersedekah ini terus digelorakan oleh Lazisnu PCNU Tuban dengan diharapkan kwalitas dan kuantitas sedekah di Bumi Wali, akan menjadi salah satu support system untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Tuban.

“Kita berharap santunan ini bisa bermanfaat dan menjadikan suport untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Imam Sutondo, Sekretaris Lazisnu Tuban kepada kabartuban.com, Jum’at (21/9/201).

PC NU Tuban selalu berkomitmen untuk senantiasa mengabdikan diri kepada masyarakat, melalui GP Ansor, garda depan kader NU ini terus memotivasi untuk tumbuh dewasa dan menjadi pribadi yang bermanfaat.

Kegiatan sedekah muharram yang dilaksanakan pada jam 9 pagi tersebut berjalan dengan lancar. Para donatur pun ikut bahagia melihat kegembiraan anak yatim, dan berharap semuanya bermanfaat dan dapat ridlo dari Allah SWT.

“Alhamdulillah berjalan dengan lancar, semoga di tahun depan bisa mengadakan hal serupa,” tambah Ketua Umum Pimpinan Cabang GP Ansor Tuban, Syafiq Syauqi. (Dur/Rul)

/