Kurangi Risiko Bencana, BMKG Tuban Kuatkan Observasi dan Analisis

kabartuban.com – Memperingati Hari Meteorologi Dunia (HMD) ke-72, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) semakin menguatkan observasi dan analisis Meteorologi, Klimatologi dan Oseanografi di perairan Indonesia, guna menghadapi berbagai tantangan akibat perubahan iklim.

Sejalan dengan hal tersebut, BMKG Tuban mengadakan event pada hari Minggu (20/03/2022) pagi di Gor Rangga Jaya Anoraga Tuban. Acara tersebut dinamakan Paham Produk Informasi BMKG

Alia Rahmi Nasution selaku prakiawan BMKG Kabupaten Tuban menjelaskan bahwa acara tersebut sebenarnya untuk memperingati Hari Meteorologi Dunia (HMD) ke-71 yang diperingati setiap tanggal 23 Maret. Namun, untuk menjangkau seluruh masyarakat, BMKG Tuban memanfaatkan acara Car Free Day (CFD) di Gelanggang Olahraga (Gor).

“Sebenarnya itukan tanggal 23 Maret, namun karena kita memanfatkan momen CFD ini jadi kami majukan menjadi tanggal 20 Maret perayaan HMD ini,” ucap prakiawan BMKG tersebut.

Senada dengan tema yang ada yakni Early Warning, Early Action dimana hal tersebut merupakan peringatan dini, untuk aksi dini demi pengurangan resiko bencana agar masyarakat Kabupaten Tuban untuk tau produk dari BMKG Tuban.

“Jadi sebenarnya itu kami ingin memperkenalkan peringatan dini dari BMKG supaya masyarakat antisipasi, begitu mereka menerima peringatan dini mereka harus tau mau ngapain,” terangnya.

Menurutnya acara tersebut sangat efektif daripada sosialisasi melalui media sosial, sebab secara langsung mereka turun ke lapangan dan menjelaskan kepada masyarakat sehingga penyebarluasan informasi dapat dengan mudah diterima banyak masyarakat.

“Antusiasme masyarakat sendiri patut diacungi jempol. Kalau dari anak-anak SMA lebih tertarik ke Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG ). Sedangkan untuk bapak atau ibu lebih tertarik pada cuaca di laut,” lanjutnya.

Senada dengan hal tersebut, Kepala BMKG Tuban, Zem Irianto Padama berharap kepada masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Tuban untuk bisa memanfaatkan informasi dari BMKG terutama untuk peringatan dini antisipasi bencana agar kejadian-kejadian tidak diinginkan dapat terhindarkan. (hin/dil)

Populer Minggu Ini

Rumah Janda Buruh Tani di Widang Ludes Terbakar, Damkar Babat Turun Tangan

kabartuban.com – Sebuah rumah milik Kasiem (55), seorang janda...

Kontrak Gantung, Kartu Mati: Pekerja SIG Akhirnya Punya Harapan Baru

kabartuban.com - Polemik ratusan pekerja kebersihan PT Semen Indonesia...

Nasib Ratusan Pekerja Kebersihan SIG Menggantung, Akses Diblokir, Kompensasi Mandek

kabartuban.com – Ratusan pekerja kebersihan di PT Semen Indonesia...

Kepulangan Haru Jemaah Haji Tuban, Disambut Keluarga Sejak Sore

kabartuban.com – Sebanyak 759 jemaah haji asal Kabupaten Tuban...

Patroli Hunting Sistem Satlantas Polres Tuban Jaga Ketertiban di Perbatasan Tuban-Lamongan

kabartuban.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuban menggelar...
spot_img

Artikel Terkait