Makanan Legendaris Kare Rajungan Khas Kota Tuban

46
Kare Rajungan makanan khas Tuban

Saat ini perkembangan kuliner khususnya di Kota Tuban semakin terasa, dengan dibukannya berbagai gerai makanan modern yang menawarkan berbagai ciri khas.

Dengan keunggulan dalam tampilan, kepraktisan, dan proses pengolahannya yang unik membuat makanan modern dan fastfood menjadi tren masa kini.Tren itu berkembang menjadi suatu gaya hidup yang melekat dengan modernisasi.

Demikian juga dengan penggunaan istilah-istilah asing untuk penamaan makanan semakin menambah kesan modern. Perkembangan dunia kuliner juga didukung keberadaan media. Tidak dapat dipungkiri, semakin mudah akses informasi baik melalui media cetak, elektronik dan media lain memberi dampak yang nyata bagi pertukaran informasi dalam berbagai bidang.

Sebagai contoh yaitu kemudahan akses informasi mengenai berbagai jenis makanan lokal maupun mancanegara. Pada saat ini makanan khas daerah mulai berkurang jumlah peminat maupun penjualnya, karena sudah jarangnya yang menyukai makanan khas berakibat makin sedikit jumlah penjual makanan khas daerah.

Namun, berbeda dengan makanan khas Kota Tuban yang terkenal dengan kuliner kare rajungannya yang masih memiliki banyak peminat serta penjualnya yang masih banyak, dikarenakan kota Tuban merupakan kota pesisir di pantai utara Jawa Timur.

Kare rajungan khas Tuban ini selain bahan utamanya yang mudah didapat dari laut, makanan ini juga menjadi ciri khas daerah Pantura. Kare rajungan terkenal dengan sensasi rasa pedasnya yang mencapai level 10. Hampir semua warung makan di kota Tuban ini menyediakan kare rajungan super pedas sebagai menu andalan.

Selain bisa menikmati wisata pantai Tuban yang menarik, kalian bisa mencoba sensasi pedas. Hidangan kare sendiri terbuat dari bumbu-bumbu rempah seperti, bawang putih, bawang merah, cabai merah, kunyit, jahe, daun serai, daun salam, dan laos yang dimemarkan, kemudian diolah menjadi satu masakan yang super pedas.

Banyak sekali pilihan warung makan di Tuban yang menyediakan menu kare rajungan, bahkan salah satunya Kare Rajungan Ndoro Bei lokasinya berada di Jalan Dr. Soetomo No.007, Barat Gedung Tridharma, Tuban serta Seperti rumah makan Manunggal Jaya yang lokasinya berada di Jalan Manunggal, Tuban tepatnya di depan SMAN 3 Tuban yang sudah buka sejak 30 tahun dengan menyajikan masakan kare rajungan menggunakan resep turun-temurun. Menu kuliner kare rajungannya memang spesial, tak heran Pak Jokowi pernah berkunjung disalah satu rumah makan ini.

Oleh karena itu, kuliner kare rajungan khas Tuban memang sudah terkenal dimana-mana dengan banyaknya penjual di Kota Tuban ini dan mudahnya rajungan didapatkan. Sensasi pedas dan gurihnya daging rajungan membuat kuliner ini menjadi salah satu ikon kuliner terfavorit di Kota Tuban.

 

Penulis: Dwi Liawati – Mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Universitas Sunan Bonang Tuban