Pentol Sepi Alih Profesi, Dasuki Jual Amplop Lebaran

46
Dasuki, penjual pentol yang alih profesi jual amplop lebaran.

kabartuban.com – Bapak Dasuki kesehariannya berjualan pentol di wilayah Tuban. Lelaki asal Kecamatan Tuban tersebut beralih profesi setiap datang bulan suci Ramadan, dengan berjualan amplop lebaran karakter kartun.

Ditemui di lapak dagangannya di area depan pasar baru Tuban, Dasuki mengaku sudah melakoni usahanya ini selama 4 tahun. Tidak hanya dirinya, anak menantunya juga mengikuti jejaknya berjualan amplop lebaran tersebut, Kamis (28/04/2021).

“Saya jualan ini hanya di bulan Ramadan saja, kalau di luar bulan Ramadan saya jualan pentol keliling,” kata Dasuki.

Lebih lanjut Dasuki mengatakan, jualan pentol di bulan Ramadan waktunya terlalu pendek, jadi tidak leluasa untuk mengejar target jualan. Hal itu membuat Dasuki berpikir kreatif untuk jualan amplop lebaran karakter kartun. Satu set amplop dijual dengan harga Rp 2.500,-

“Bulan puasa waktunya terlalu pendek, jadi kuranglah, gak nututi. Jadi kalau Ramadan saya jualan amplop ini, sudah 4 tahun saya jualan ini,” ungkap Dasuki.

Amplop lebaran karakter kartun yang dijual Dasuki terdapat karakter Doraemon, Super Wing, Tato, Bobok Boy, dan berbagai karakter kartun yang lainnya. (nat/dil)

/