Peringati Kemerdekaan RI, Puluhan Tahanan Polres Tuban Ikuti Upacara

kabartuban.com – Masih dalam suasana pandemi Covid-19, Kepolisian Resor (Polres) Tuban menggelar upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76 secara virtual.

Upacara yang digelar secara virtual tersebut bertempat di Gedung Sanika Satyawada dan diikuti oleh Wakapolres Tuban Kompol Priyanto, para pejabat utama serta para perwira dan Pegawai Negeri Sipil Polres Tuban.

Upacara yang dilaksanakan secara virtual itu dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo dari Istana Kepresidenan.

Tidak hanya diikuti Wakapolres dan jajaran terkait, upacara Kemerdekaan Republik Indonesia juga diikuti oleh para tahanan yang ada di ruang tahanan Polres Tuban. Nampak puluhan tahanan laki-laki dan perempuan antusias memberikan penghormatan kepada benera merah-putih yang ditempelkan di dinding sel tahanan.

Usai pelaksanaan upacara virtual, Wakapolres Tuban Kompol Priyanto mengatakan bahwa tahanan juga mempunyai hak yang sama dalam merayakan kemerdekaan republik Indonesia.

“Walaupun status mereka adalah Tahanan, namun mereka juga berhak ikut merayakan hari kemerdekaan yang ke 76 Republik ini,” ucap Kompol Priyanto. (dil)

Populer Minggu Ini

Setelah Sempat Cemas dan beralih ke pertamax, Kini Ojol Kembali Pilih Pertalite

kabartuban.com - Setelah sempat beralih ke Pertamax karena khawatir...

Empat Warga Terjaring Positif Narkoba Saat Operasi di Tempat Kos Tuban

kabartuban.com - Operasi Pemulihan Kampung Rawan Narkotika Terpadu yang...

SBI Tuban Terima Pengiriman Perdana RDF dari Sumenep, Dorong Ekonomi Sirkular dan Energi Ramah Lingkungan

kabartuban.com - Komitmen PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI)...

Tangani Satwa Liar, Damkar Tuban Serahkan 26 Ekor Ular ke BKSDA untuk Dilepasliarkan di Alam

kabartuban.com – Satuan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Tuban menunjukkan...

Penyegaran di Tubuh Polres Tuban, Kasat Reskrim dan Kasat Lantas Resmi Berganti

kabartuban.com - Kepolisian Resor (Polres) Tuban kembali melakukan penyegaran...

Artikel Terkait