Polres Tuban Masih Siaga Pasca Pilkada

kabartuban.com – Pasca penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (pilkada) serentak pada 9 Desember 2015 kemarin, Polisi Resort (Polres) Tuban tetap melakukan siaga satu untuk antisipasi terjadinya konflik.

AKP Elis Suendayani menerangkan, untuk wilayah Tuban, pihak Polres tetap adakan siaga satu untuk menghimbau terjadinya konflik pasca pelaksanaan Pilkada. “Disini keadaanya sangat kondusif, tapi bagaimanapun kita tidak boleh Underestimate,” terang Elis saat ditemui diruangannya, kamis (10/12/2015).

Selain itu, Elis juga terus menekankan pentingnya patroli terus ditingkatkan. Dari mulai siaga malam, hingga intelijen,  baik rekan-rekan dari Intelejen dan Keamanan (Intelkam) polsek jajaran, Bintara Pembinaan dan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Babinkamtibmas) di Polsek tetap jalan, berita sekecil apapun harus disampaikan, agar kami bisa ikut memantau,” paparnya.

Elis menambahkan pihaknya juga masih dibantu oleh Brigade Mobil (Brimob) yang ditugaskan langsung dari Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Timur. ” Masih ada brimob, karena surat tugasnya sampai lima hari,” paparnya.

Saat disinggung terkait pelaporan adanya konflik yang terjadi beberapa daerah, pihaknya menjawab sampai saat ini belum ada pelaporan, dan situasi masih aman. (har/riz)

Populer Minggu Ini

Tingkatkan Kompetensi Tukang, Pabrik Semen Tuban Gelar Pelatihan dan Kunjungan Edukatif

kabartuban.com – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk, anak perusahaan...

Lansia Ditemukan Gantung Diri di Gubuk Ladang Jagung di Tambakboyo

kabartuban.com – Seorang pria lanjut usia ditemukan meninggal dunia...

Merasa Tak Dianggap, Warga Kerek Aniaya Ayah Kandung hingga Pingsan

kabartuban.com – Seorang pria di Desa Padasan, Kecamatan Kerek,...

Polres Tuban Ringkus 8 Pelaku Kejahatan dalam Operasi Pekat Semeru 2025

kabartuban.com - Dalam menjaga kemanan dan kenyamanan di Bumi...

Bocah 9 Tahun di Merakurak Meninggal Tenggelam Saat Bermain di Sendangwetan

kabartuban.com – Insiden tragis menimpa seorang anak berinisial D...
spot_img

Artikel Terkait