Tolak Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa Gelar Sholat Ghoib

Tuban-20141119-03866kabaratuban.com – Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Liga Mahasiswa Nasional Demokrat (LMND), Serikat Rakyat Miskin Indonesia (SRMI), Persatuan Mahasiswa Ronggolawe (Permar), Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), mengelar aksi demonstrasi bersama, menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Rabu (19/11/14).

Puluhan mahasiswa gabungan dari berbagai organisasi kemahasiswaan tersebut, tampak terlihat membagikan selembaran tentang penolakan kenaikan BBM, dan mengelar orasi dibundaran patung Letda Soetjipto.

“Ini semua pembodohan, saat Presiden Jakowi menyampakaikan kenaikan BBM adalah sebuah keharusan, tidak seharusnya pemerintah menaikan BBM dengan dalih, pengalihan subsidi, guna membangun fasilitas Negara” ungkap Nonok Ketua GMNI, disela-sela orasinya.

Lebih lanjut  Nonok meneriakan, Pemerintah bagian dari neoliberal “Rakyat sangat menderita atas kebijakan pemerintah menaikan harga BBM, terutama para petani dan nelayan”.

Para mahasiswa juga melakukan aksi pemotongan ayam, sebagai simbul semakin sengsaranya masyarakat atas kebijakan pemerintah yang menaikan harga BBM, dan akan disusul dengan kenaikan berbagai kebutuhan masyarakat.

“Pemotongan ayam tersebut kami simbulkan sebagai matinya atau menyengsarakan rakyat, karena kenaikan harga BBM akan membuat bahan pokok naik, Pemerintahan Jakowi – JK menyerahkan urat nadi kita kepada pihak asing, kami mohon usir semua mafia migas” terang Fathurrohman, Ketua PMII sekaligus koordinator aksi.

 

Selain memotong ayam dan membagikan selembaran, sejumlah mahasiswa mengelar sholat ghoib “Sholat Ghoib kami lakukan atas pembodohan pemerintah yang secara tidak langsung membunuh masyarakat tidak mampu”  pungkasFathurrohman.

Setelah melakukan orasinya di bundaran patung Letda Soejipto, para demonstran langsung berjalan menuju gedung dewan Kabupaten Tuban. Saat digedung dewan tersebut para demonstran yang ditemui ketua DPRD Kabupaten Tuban, Miyadi.

Saat didesak mengeluarkan stetmen pribadi oleh sejumlah mahasiswa, Miyadi mengutarakan “Saya tidak menolak atau menerima, tapi secara pribadi saya mendukung aksi kalian, tapi kalau saya didesak untuk mengeluarkan stetmen pribadi saya tidak bisa, karena secara tidak langsung saya membawah nama DPRD”.

“Terkait penolakan BBM yang kalian sampaikan, kami berharap ada tulisan kalian walau cuma satu lembar, untuk kita kirim kepemerintah pusat, agar prosesnya lebih cepat, saya tunggu besok. Kamis (20/11/14)”.

“Kami ingin bukti, aspirasi kami ditampung dimana disampaikan kepada siapa, dan dikirim kemana kita pengen tau itu” teriak salah seorang demonstran.

“Keputusan menaikan harga BBM adalah pebijakan dan keputusan pemerintah pusat, kami akan menyampaiakn aspirasi kalian, akan kita sampaikan kepusat, sesuai prosedur yang berlaku” pungkas Miyadi. (Pul)

Populer Minggu Ini

Pemkab Tuban Ultimatum Operator Internet: Bersihkan Kabel di Tiang PJU Sebelum Akhir 2025

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten Tuban menegaskan larangan penggunaan tiang...

Tegas dan Humanis, Satlantas Tuban Tilang 224 Kendaraan Konvoi PSHT

kabartuban.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuban menindak...

Komplotan Copet Beraksi di Haul Sunan Bonang, Polisi Amankan Satu Pelaku

abartuban.com - Momen khidmat peringatan Haul Sunan Bonang di...

Temuan Granat Nanas Gegerkan Wisata Pelang, Diduga Peninggalan Zaman Penjajahan

kabartuban.com – Sebuah granat jenis nanas ditemukan di kawasan...

Komisi III DPRD Tuban Dorong Optimalisasi PAD dari Laut, Tambang, dan Pajak Daerah

kabartuban.com – Komisi III DPRD Kabupaten Tuban menyoroti sejumlah...
spot_img

Artikel Terkait