kabartuban.com – Nasib nahas menimpa salah seorang petugas AC, pria yang bernama Anton Prasetyo (39) asal desa Garbagan ini dikabarkan tak sadarkan diri akibat jatuh dari lantai 3 Kantor Bupati Tuban. Berdasarkan informasi yang diterima di lokasi, kejadian ini berlangsung sekitar pukul 11.50 WIB, Jum’at (3/12/2021)
Berdasarkan keterangan dari beberapa pegawai Pemkab Tuban, korban berencana memindah AC dari ruang rapat Sekertaris Daerah (Setda) yang letaknya ada di lantai 3 ke ruangan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) yang letaknya berada pada lantai yang sama. Diduga tumpuan tangan kurang kuat, akhirnya korban jatuh ke lantai satu.
Saat bertugas dikabarkan pria 39 tahun tersebut tak mengenakan tali pengaman untuk menjaga keselamatannya, sehingga saat tumpuannya rapuh terjadilah laka yang menghilangkan nyawa korban.
Diinformasikan juga, tak banyak pegawai pemkab yang diizinkan mendekat, sebab setelah adanya tindakan dari kepolisian korban langsung dibawa ke IGD RSUD dr. R. Koesma Tuban. Salah satu pegawai yang melihat kejadian tersebut berkata bahwa yang jatuh adalah kepalanya dulu.
Sementara itu, kecelakaan yang berada di kantor Bupati Tuban siang ini dibenarkan oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Tuban, Arif Handoyo . Dan untuk kronologisnya Arif mengatakan akan menggali informasi lebih detail.
“Saya pas di luar kota, dikabari oleh teman-teman di Grub OPD bahwa ada kecelakaan tukang AC jatuh,” jelasnya. (hin)