Dua Motor Honda Tabrakan di Palang, Satu Korban Tewas

Kabartuban.com – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan Tuban–Palang, tepatnya di Desa Gesikharjo, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban, pada Jumat (25/4/2025). Insiden tersebut melibatkan dua sepeda motor, yakni Honda Scoopy dan Honda Vario.

Menurut informasi yang dihimpun media ini, kecelakaan terjadi diduga akibat kelalaian seorang pengendara Honda Vario yang ceroboh saat mencoba mendahului kendaraan di depannya. Nahas, manuver tersebut mengakibatkan tabrakan dengan sepeda motor Honda Scoopy.

Akibat benturan keras, pengendara Honda Vario meninggal dunia di tempat kejadian. Berdasarkan keterangan dari Kanit Gakum Satlantas Polres Tuban IPTU Eko Sulistiyono mengatakan bahwa insiden bermula ketika sepeda motor Honda Vario yang dikemudikan oleh seorang nelayan yang bernama Ngatmolan (47) warga asal Dusun Palang, Desa Palang, Kecamatan Palang berjalan dari arah barat ke timur.

Ketika hendak mendahului kendaran yang berjalan searah di depannya, dari arah berlawanan melaju Honda Scoopy yang dikendarai oleh Nur Qurani (22) warga asal Sedayu Lawas, Kecamatan Brondong Lamongan sehingga tabrakan tidak dapat dihindari. Akibat insiden ini, Ngatmolan mengalami luka-luka dan akhirnya meninggal dunia, sedangkan Nur Qurani mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke RSUD Tuban.

“Insiden ini terjadi diduga karena pengemudi kendaraan Honda Vario kurang berhati-hati, dan ceroboh saat mendahului kendaraan yang ada di depanya,” ucap Eko.

Peristiwa kecelakaan ini menelan kerugian material kurang lebih dua juta rupiah. Untuk melakukan tindak penyelidikan lebih lanjut anggota kepolisian mengamankan barang bukti berupa Kendaraan bermotor, STNK dan SIM korban. (fah)

Populer Minggu Ini

Lansia Asal Sambonggede Ditemukan Meninggal di Sawah Kaliuntu

kabartuban.com – Seorang pria lanjut usia ditemukan meninggal dunia...

Seorang Suami Asal Merakurak Menjual Istrinya Sendiri untuk Membayar Hutang

kabartuban.com - Kepolisian Resor (Polres) Lamongan, Jawa Timur, mengungkap...

Supir Truk Ditemukan Tak Bernyawa Setelah Berpamitan Tidur di Dalam Kendaraannya

kabartuban.com- Kisah malang dialami oleh seorang sopir truk bernama...

Pemkab Tuban Genjot Tanam Padi, Dukung Program Swasembada Pangan Nasional

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten Tuban terus memperkuat komitmennya dalam...

Guru PAUD Tuban Mengeluh, Insentif Empat Bulan Belum Cair

kabartuban.com – Harapan ribuan guru Pendidikan Anak Usia Dini...
spot_img

Artikel Terkait