Dua Rumah Warga Tertimpa Truck Muatan 30 Ton

trucknggolengkabartuban.com – Dua rumah warga Dusun Kepet, Desa Tunah, Kecamatan Semanding  tertimpa truck puso yang penuh dengan muatan. Truck nahas yang dikemudikan oleh Wahyudi (33) warga Desa Kepohagung, Kecamatan Plumpang tersebut menggelinding dengan kondisi rem blong, hingga akhirnya menimpa dua rumah warga, Selasa (6/10/2015).

Dari sejumlah Informasi yang dapat dihimpun wartawan media ini menyebutkan, truk puso bernopol W 8980 XB tersebut dari arah barat menuju tempat penggilangan batu yang ada di Plumpang. Namun, nahas sesampainya di jalan yang kondisinya menurun di Dusun Kepet rem truk yang bermuatan batu gamping sekitar 30 ton tersebut mengalami rem blong.

”Truk ini tadi dari atas sana jalannya sudah kenceng karena remnya blong. Dan mungkin sopirnya panik akhirnya dia banting kiri dan menimpa dua rumah milik warga,” terang, Anam salah satu warga yang mengetahui kejadian tersebut.

Bahkan, lanjut Anam mengatakan, sopir truk yang bermuatan batu gamping tersebut sempat terjepit kabin truk. Namun, beruntung sopir tersebut hanya mengalami luka patah tulang pada tangan dan benturan pada mukanya yang mengakibatkan lecet-lecet.

”Sopirnya tadi sempat terjepit dan berhasil ditolong oleh warga. Selanjutnya, sopir tersebut dibawa ke RSUD Dr Koesma Tuban untuk mendapatkan perawatan,” ungkapnya.

Sementara itu, dua rumah yang mengalami kerusakan tersebut diketahui milik Abdul Latif dan Srimah. Dua rumah yang berdampingan tersebut rusak pada bagaian teras karena tertimpa bongkahan batu gamping yang dimuat truk tersebut.

”Beruntung tadi saat kejadian itu, di teras rumah tidak ada orang, saya dan isteri saya sedang di belakang. Anak-anak sudah pergi ke sekolah. Padahal, biasanya kalau sekitar jam 9, di teras rumah saya selalu digunakan cangkrukan. Sehingga, tidak sampai ada korban,” kata Abdul Latif pemilik rumah yang hancur tertimpa truk. (al/im)

Populer Minggu Ini

Truk Tangki Pertamina Kena Tilang di Tuban, Tak Punya Alasan Sah Masuk Kota

kabartuban.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuban menunjukkan...

Program “Siswa Nakal” Didorong Jadi Nasional, Bupati Tuban Pilih Pendekatan Religius

kabartuban.com - Program pembinaan siswa bermasalah yang diinisiasi oleh...

Pemkab Tuban Intens Dampingi Korban Kekerasan Seksual oleh Ayah Kandung

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten Tuban melalui Dinas Sosial, Pemberdayaan...

Koperasi Merah Putih Rengel Jadi Sorotan di Munas Apeksi VII Surabaya

kabartuban.com – Koperasi Merah Putih Rengel, Kabupaten Tuban, mencuri...

Potensi Besar, Aksi Minim: DPRD Dorong Pembenahan Pariwisata Tuban

kabartuban.com – Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Tuban dari...
spot_img

Artikel Terkait