Hari Ke 2, Ketangguhan Offroader Nasional Diuji

kabartuban.com – Hari ke 2 4×4 Real Adventure Offroad putaran ke 3 di sirkuit Gedungombo Tuban semakin memacu Andrenaline. Penonton event bergensi ini semakin memadati bukit kapur Adventure Area.

Tim silih berganti memacu kereta besinya menyusuri arena sirkuit yang tak mudah di taklukan. Kali ini Tim Bara Mandiri dari Bumi Ronggolawe melaju dari garis start. Mobil merah hitam milik salah satu kepala desa di Tuban ini tak mau kalah dengan pesaing-pesaing yang lain dari seluruh Indonesia.

Bergantian para offroader mendaki bukit kapur Bumi Ronggolawe. Setelah kemarin mendaki terjalnya bukit kapur hingga pukul 11.00 WIB, Hari ini Minggu (3/6) para offroader nasional harus menentukan siapa yang terhebat. Mampu menaklukan bukit kapur sirkuit Gedungombo yang terkenal menantang.

Salah satu anggota tim offroad Surabaya, Aji mengatakan, “Tuban sangar bro, berlaga di sini mantap dan menantang. Hari ini kita semua akan menentukan siapa yang terhebat, siapa yang mampu menaklukan bukit bumi Ronggolawe ini.”

Seperti disampaikan Ketua panitia penyelenggara kemarin, hari ini terbukti Tim dari Surabaya Grace Zebra dan Jangkar Miring cukup tangguh dan diperhitungkan di medan laga Kejurnas Offroad 2012. Semakin siang, penonton semakin membludak, memadati bukit kapur Gedungombo. Hingga berita ini diturunkan, seluruh offroader I (iim)

Populer Minggu Ini

Persatu Tuban Taklukkan Nganjuk Ladang FC 2-1, Peluang Lolos Kian Terbuka

kabartuban.com – Persatu Tuban berhasil meraih kemenangan penting usai...

Seorang Lansia Meninggal di Tempat Usai Terlibat Kecelakaan di Bancar

kabartuban.com - Kecelakaan lalu lintas maut terjadi di Jalur...

Diduga Terpengaruh Minuman Toak, Dua Pria Aniaya Dua Anak di Widang Tuban

kabartuban.com - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban mengungkap...

Menara Telekomunikasi Tak Berizin di Parengan Disegel Satpol PP Tuban

kabartuban.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten...

Kematian Pekerja di Pelabuhan SIG Tuban Disorot Pengawas Ketenagakerjaan, Perusahaan Belum Lapor

kabartuban.com - Meski kepolisian memastikan tidak ada unsur pidana...

Artikel Terkait