HMI Tuban Kecam Tragedi Rohingya

kabartuban.com – Puluhan mahasiswa yang tergabung Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tuban melakukan aksi solidaritas di Bundaran Letda Sucipto (LS) Tuban. Mereka menyuarakan keprihatinya atas tragedi kemanusiaan yang terjadi pada etnis Rohingya di Myanmar.

“Aksi ini untuk menyikapi targedi bencana kemanusiaan di Myanmar, pada Muslim Rohingya. Kami melihat apa yang terjadi di sana, mereka diperlakukan tidak berperikemanusiaan,” kata Koordonator Aksi Andik Nur Rohmat pada wartawan di sela-sela aksi, Selasa (5/9/2017).

Dalam aksinya, para peserta aski mengecam tindakan aparat militer dan oknum pemuka agama Budha di Myanmar yang telah melakukan tindakan kekerasan terhadap Muslim Rohingya.

“Kami mengecam kekerasan yang dilakukan militer dan biksu di Myanmar,” lantang suara demonstran di bawah terik matahari.

Dalam kesempatan tersebut, kelompok Mahasiswa yang tergabung dalam organisasi HMI Cabang Tuban tersebut juga meminta Presiden Joko Widodo untuk bertindak tegas dan melakukan langkah-langkah nyata, guna ikut serta dalam menyelesaikan tragedi kemanusiaan etnis Rohingya di Myanmar.

Selain itu, HMI juga mengimbau seluruh masyarakat, umat Islam tidak terprovokasi dan tidak terjebak dengan konflik, melainkan fokus pada komunitas apapun di dunia, termasuk yang minoritas. Mereka mengajak masyarakat untuk melakukan sholat Ghoib serta mendoakan muslim Rohingya.

“Kita menyerukan kepada seluruh umat Islam untuk bersatu dan mendoakan saudara kita muslim Rohingya,” ajaknya.

Aksi di bundaran LS itu juga diwarnai berbagai macam poster yang isinya desakan untuk menghentikan diskriminasi, misalnya “Stop kill Muslem Rohingya”, “HMI love Muslem rohingya”, dan sejumlah poster lainnya. Mereka juga mengadakan teaterikal sebagai gambaran nasib warga minoritas, Muslim Rohingya di Myanmar. (dur)

Populer Minggu Ini

Semarak Ramadan, PT SBI Gelar Lomba Hadroh

kabartuban.com – Menyemarakkan bulan suci Ramadan 1446 H, PT...

Tuban Bersiap, Optimis 10 Besar Porprov IX Jatim 2025

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten Tuban melalui Dinas Kebudayaan, Pemuda...

Satpol PP dan Tim Gabungan Tertibkan Reklame Tak Berizin di Tuban

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten Tuban melalui Satuan Polisi Pamong...

Nelayan Tuban Tewas Tersengat Listrik Saat Perbaiki Perahu

kabartuban.com – Seorang nelayan asal Desa Sembungin, Kecamatan Bancar,...

Bejat! Aktivis Tuntut Kapolres Ngada Dipidana Berat

kabartuban.com - Aktivis Perlindungan Anak dan Perempuan, Ya’qud Ananda...
spot_img

Artikel Terkait