Jelang Ramadhan, Harga Beras Turun

kabartuban.com – Mendekati bulan Ramadhan, harga beras di Pasar Baru Tuban mulai turun setelah sempat naik beberapa saat lalu. Harga yang sebelumnya mulai Rp16 ribu hingga Rp18 ribu kini turun menjadi Rp12 ribu dua ratus untuk beras medium dan Rp15 ribu untuk beras premium, Jum’at (01/03/2024).

Berdasarkan data yang diberikan oleh pihak Pasar Baru Tuban, sementara beras mengalami penurunan harga, telur justru mengalami kenaikan harga. Hal ini juga disampaikan oleh salah satu pedagang sembako yang ada di Pasar Baru Tuban.

“Telur juga naik, sekitar Rp31 ribu sekarang, dari harga Rp26 atau Rp27 ribu per kilo,” ujar Ramiyatun, salah satu Pedagang Pasar.

Pihak pemerintah juga masih terus memantau kondisi pasar jelang bulan Ramadhan. Diketahui dari Sukadi, Kepala Koordinasi Pasar Baru Tuban, bahwasannya pendataan baru saja dilakukan pada tanggal 29 Februari kemarin.

“Kemarin dari Kapolres ke Pasar Baru mau meninjau bahan pokok,” Ungkapnya saat wawancara dengan wartawan kami.

baca juga: Sidak Pasar Baru Tuban, Polres Dan Diskopumdag Pastikan Harga Stabil

Semantara itu melalui situs resmi Siskaperbapo, harga-harga terkini bahan pokok seperti beras medium seharga Rp12.333 per kilo, beras premium Rp15 ribu per kilo, minyak goreng curah Rp15 ribu per kilo, minyak goreng kemasan sederhana Rp16 ribu per liter, minyak goreng kemasan premium seharga Rp20 ribu per liter, telur seharga Rp30.833 per kilo, daging sapi Rp113.333 per kilo, juga cabai-cabaian mulai harga Rp53.333 per kilo untuk cabai keriting, dan Rp63.333 per kilo untuk cabai rawit.

Disampaikan juga oleh pihak mereka bahwa stok di Pasar Baru untuk bulan puasa masih aman, harga masih stabil dan tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET). (aza/zum)

Populer Minggu Ini

Masuk Tahap Penyidikan , Kasus Dua Kades di Tuban Diduga Ada Ketidaksesuaian Hukum

kabartuban.com -- Kasus perusakan pagar milik warga Desa Mlangi,...

Puluhan Peserta Seleksi Tahap Satu PPIH Kloter Tahun 1446 H Ikuti Tes CAT

kabartuban.com -- Berhasil lolos tahap penyaringan administrasi, 59 peserta...

Kasus Semarak UMKM Tak Kunjung Usai, Polres Tuban Belum Terima Pengaduan

kabartuban.com -- Sebulan berlalu, kasus pemenang dalam event Semarak...

Pemkab Tuban Kucurkan Dana Rp.10 Miliar untuk Bantuan BOS dan Insentif Guru Madin

kabartuban.com -- Penyaluran bantuan BOS Madrasah Diniyah (Madin) dan...

Seorang Pelajar Tewas saat Cari Ikan dengan Setrum Listrik

kabartuban.com -- Kisah tragis menimpa seorang pelajar asal Desa...
spot_img

Artikel Terkait