Semen Indonesia Kembali Gelar Pengobatan Gratis

pengobatan SIkabartuban.com – PT. Semen Indonesia (persero) Tbk (PT SI)  menggelar kegiatan bakti sosial berupa pengobatan gratis di Desa Karangasem Kecamatan Jenu, Selasa (11/3/2014).

Melalui program sosialnya, perusahaan plat merah terebut juga mengadakan pengobatan gratis di beberapa Desa wilayah ring satu PT SI yang meliputi tiga kecamatan di Kabupaten Tuban, yaitu Jenu, Kerek dan Merakurak. Dari tiga Kecamatan tersebut mencakup  dua puluh tujuh desa, dan rencananya akan dilaksanakan secara berkelanjutan.

Kusmiadi, salah satu Staff Bidang Kesehatan Bina Lingkungan PT SI menjelaskan, “Program ini adalah bagian dari CSR (Corporate Social Responsibility), dan sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat ring satu dalam bidang kesehatan. Ada dua puluh tujuh desa di tiga kecamatan yang menjadi prioritas kami. Kemudian untuk tenaga kesehatan, kita mendapat bantuan dari puskesmas wilayah setempat, tergantung daerah mana yang kita tempati,” tuturnya.

Lebih lanjut Kusmiadi menuturkan bahwa pihaknya berharap progam yang melibatkan tiga ratusan warga Karangasem ini, dapat menjadi salah satu pemicu peningkatan kesehatan masyarakat dan bisa dirasakan oleh warga ring satu. (ipul/im)

Populer Minggu Ini

Puluhan Peserta Seleksi Tahap Satu PPIH Kloter Tahun 1446 H Ikuti Tes CAT

kabartuban.com -- Berhasil lolos tahap penyaringan administrasi, 59 peserta...

Kasus Semarak UMKM Tak Kunjung Usai, Polres Tuban Belum Terima Pengaduan

kabartuban.com -- Sebulan berlalu, kasus pemenang dalam event Semarak...

Pemkab Tuban Kucurkan Dana Rp.10 Miliar untuk Bantuan BOS dan Insentif Guru Madin

kabartuban.com -- Penyaluran bantuan BOS Madrasah Diniyah (Madin) dan...

Seorang Pelajar Tewas saat Cari Ikan dengan Setrum Listrik

kabartuban.com -- Kisah tragis menimpa seorang pelajar asal Desa...

Pjs. Bupati Tuban Resmikan Tugu Platform Titik Baca Digital Tuban

kabartuban.com -- Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Tuban, Agung Subagyo...
spot_img

Artikel Terkait