Empat Parpol Belum Serahkan LDK

KPUkabartuban.com – Sebanyak empat partai politik (Parpol) Peserta pemilu, yang digelar 9 april 2014, belum menyerahkan Laporan Dana Kampanye (LDK), hingga hari ini, kamis (24/4/2014).

Keempat Parpol tersebut adalah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Demokrat (PD), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Keadilan Sejaterah (PKS), jika hingga nanti malam belum menyerahkan LDK kepada KPUD Tuban,  maka tidak menutup kemungkinan, akan digugurkan partai politik tersebut  sebagai peserta pemilu.

Wasis Susilo Komisioner KPUD Tuban, menyampaikan, “sampai siang ini, kami sudah menghubungi, sejumlah pengurus Parpol yang belum menyerahkan Laporan Dana Kampanye, untuk segera melaporkan LDK kepada kami (KPUD), kami mewanti-wanti kepada para parpol peserta pemilu, penyerahan paling lambat hingga jam 18.00wib. bukan jam dua belas malam”

“Kami tetap akan menunggu, sampai batas akhir, semoga saja sore nanti, semua bisa memberikan laporannya, beberapa pengurus parpol juga sudah menyatakan siap, saat kami hubungi, sedangkan delapan parpol lainnya telah menyerahkan LDK kepada KPUD Tuban,  yaitu. Nasdem, Golkar, Gerindra, PPP, PKPI, PBB, PDIP, Hanura.” tutur Wasis lebih lanjut.

Sementara itu, bagi parpol yang tidak menyerahkan LDK tepat waktu, sesuai pasal 138 Undang-undang nomor 8 tahun 2012, tentang pemilihan umum, DPR RI, DPD, DPRD Propinsi, dan DPRD Kabupaten, Parpol yang tidak menyerahkan LDK akan digugurkan sebagai peserta pemilu, walaupun caleg dari partai tersebut menjadi Wakil Rakyat, maka akan dibatalkan, karena Porpol dari caleg tersebut tidak menyerahkan LDK. (ipul)

Populer Minggu Ini

Seorang Suami Asal Merakurak Menjual Istrinya Sendiri untuk Membayar Hutang

kabartuban.com - Kepolisian Resor (Polres) Lamongan, Jawa Timur, mengungkap...

Supir Truk Ditemukan Tak Bernyawa Setelah Berpamitan Tidur di Dalam Kendaraannya

kabartuban.com- Kisah malang dialami oleh seorang sopir truk bernama...

Pemkab Tuban Genjot Tanam Padi, Dukung Program Swasembada Pangan Nasional

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten Tuban terus memperkuat komitmennya dalam...

Guru PAUD Tuban Mengeluh, Insentif Empat Bulan Belum Cair

kabartuban.com – Harapan ribuan guru Pendidikan Anak Usia Dini...

Aksi Buruh Belum Usai, Audiensi Masih Buntu

kabartuban.com – Setelah hampir sepekan melakukan aksi unjuk rasa...
spot_img

Artikel Terkait