Kondisi Pasien Positif Corona Tuban Membaik, Seluruh Keluarga Negatif

kabartuban.com – Bupati Tuban H. Fathul Huda mengeluarkan pernyataan resminya pasca Kabupaten Tuban ditetapkan sebagai Zona Merah Covid-19 oleh Pemerintah Propinsi Jawa Timur. Bupati menegaskan bahwa dua orang yang dinyatakan positif terinfeksi Virus Corona tersebut merupakan tenaga medis yang sebelumnya mengikuti pelatihan Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) di asrama haji Surabaya pada tanggal 9 s.d 18 Maret 2020. Satu orang meninggal dunia asal Semanding, dan satu diantaranya asal Kecamatan Tuban (kota) masih menjalani perawatan di ruang isolasi RSUD dr. R. Koesma.

“Keduanya terkonfirmasi positif Covid-19 setelah menjalani sejumlah pemeriksaan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Pusat. Untuk satu pasien yang masih dirawat hingga saat ini di RSUD Tuban, kondisinya semakin membaik,” terang Bupati, Kamis (09/04/2020).

Lebih lanjut Bupati menjelaskan, bahwa seluruh keluarga dan lingkungan pasien juga telah dilakukan pemeriksaaan dan dinyatakan negatif. Meskipun negatif, tetap diminta untuk melakukan isolasi mandiri.

Senada dengan Bupati, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, Bambang Priyo Utomo mengatakan kondisi pasien positif covid-19 yang saat ini dirawat, kondisinya terus membaik.

“Satu pasien yang masih dirawat asal Kecamatan Tuban (kota). Paling 3 hari lagi sembuh,” ungkapnya. (im/dil)

Populer Minggu Ini

Masuk Tahap Penyidikan , Kasus Dua Kades di Tuban Diduga Ada Ketidaksesuaian Hukum

kabartuban.com -- Kasus perusakan pagar milik warga Desa Mlangi,...

Puluhan Peserta Seleksi Tahap Satu PPIH Kloter Tahun 1446 H Ikuti Tes CAT

kabartuban.com -- Berhasil lolos tahap penyaringan administrasi, 59 peserta...

Kasus Semarak UMKM Tak Kunjung Usai, Polres Tuban Belum Terima Pengaduan

kabartuban.com -- Sebulan berlalu, kasus pemenang dalam event Semarak...

Pemkab Tuban Kucurkan Dana Rp.10 Miliar untuk Bantuan BOS dan Insentif Guru Madin

kabartuban.com -- Penyaluran bantuan BOS Madrasah Diniyah (Madin) dan...

Seorang Pelajar Tewas saat Cari Ikan dengan Setrum Listrik

kabartuban.com -- Kisah tragis menimpa seorang pelajar asal Desa...
spot_img

Artikel Terkait