Masjid Agung Tuban Sembelih Lima Ekor Sapi dan Satu Ekor Kambing, Takmir Masjid: Sudah Dipastikan Terverifikasi Sehat

kabartuban.com – Dalam peringatan Hari Raya Idul Adha 1443 H , pada Minggu (10/07/2022), Masjid Agung Tuban menyembelih 5 (lima) ekor sapi dan 1 (satu) ekor kambing.

Penyembelihan hewan kurban tersebut dilaksanakan tepat di halaman belakang Masjid Agung Tuban, dan terlihat sudah banyak panitia yang disibukkan dengan tugas masing-masing.

Diungkap oleh Agus Iswandi, Takmir Masjid Agung Tuban, bahwa pemotongan hewan sudah dilakukan sejak pukul 07.30 WIB dan akan dibagikan kepada masyarakat sekitaran Masjid Agung.

“Nantinya akan diserahkan kepada masyarakat sekitar, pengurus masjid, dan tokoh-tokoh ulama,” ucapnya.

Baca Juga:Pemkab Tuban Haruskan Hewan Kurban Memiliki Surat Keterangan Sehat

Untuk mengantisipasi kerumunan masyarakat untuk mengambil daging kurban, maka menurut takmir masjid ini dilakukan koordinasi bersama RT/RW terkait.

“Nggak sampai kerumunan karena kita nantinya membagi ke RT/RW jadi ada koordinatornya sendiri,” jelasnya.

Adapun sapi-sapi yang ada sudah dipastikan terverifikikasi sehat dan tidak terkena Virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang saat ini tengah marak menyerang hewan para peternak sapi.

“Sebelumnya juga hewan yang masuk sini (Masjid Agung Tuban) sudah di tes di Dinas Kesehatan dan dinyatakan sehat jadi aman,” tuturnya.

Masih jelasnya, ia berharap semua kegiatan berjalan dengan lancar dan bisa terdistribusikan dengan baik kepada para penenerima hewan kurban nantinya.(hin)

Populer Minggu Ini

Tegas dan Humanis, Satlantas Tuban Tilang 224 Kendaraan Konvoi PSHT

kabartuban.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuban menindak...

Komplotan Copet Beraksi di Haul Sunan Bonang, Polisi Amankan Satu Pelaku

abartuban.com - Momen khidmat peringatan Haul Sunan Bonang di...

Temuan Granat Nanas Gegerkan Wisata Pelang, Diduga Peninggalan Zaman Penjajahan

kabartuban.com – Sebuah granat jenis nanas ditemukan di kawasan...

Komisi III DPRD Tuban Dorong Optimalisasi PAD dari Laut, Tambang, dan Pajak Daerah

kabartuban.com – Komisi III DPRD Kabupaten Tuban menyoroti sejumlah...

Bukan Ulah Aphelion, Dingin Tuban Ternyata Salam dari Musim Kemarau

kabartuban.com – Suhu dingin yang melanda wilayah Jawa timur...
spot_img

Artikel Terkait