Masyarakat Tuban Antusias Ikut Lomba Panjat Pinang

kabartuban.com – Masyarakat Tuban antusias mengikuti lomba panjat pinang yang digelar oleh Pemkab dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 di GOR Rangga Jaya Anoraga. Banyak yang rela menunggu hingga upacara penurunan bendera merah putih selesai, meskipun matahari mulai menyengat menjelang sore, karena lomba panjat pinang baru dimulai setelah upacara tersebut.

“Lomba panjat pinang adalah permainan lama yang membutuhkan kerjasama dan sinergi antar tim untuk mencapai tujuan. Melalui strategi dan teknik yang diterapkan, ini sangat baik untuk anak-anak muda agar bisa menjalin kerjasama dan membangun kolaborasi,” ujar Darmawan, Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Tuban, yang menjadi penanggung jawab berjalannya lomba pada Sabtu, (17/8/2024).

Lomba ini diikuti oleh sebelas tim, masing-masing terdiri dari tujuh orang. Total hadiah dalam perlombaan ini mencapai Rp24 juta, dengan setiap pohon pinang bernilai Rp8 juta. Hadiah yang disediakan meliputi kambing, sepeda, kompor, dispenser, kipas angin, dan berbagai barang lainnya.

Darmawan juga menambahkan, harapan dari diadakannya acara ini adalah untuk menghidupkan kembali permainan tradisional dan membangkitkan rasa kerjasama yang kuat di antara masyarakat.

“Harapannya ya untuk menggiatkan kembali olahraga olahraga tradisional yang kita punya juga untuk membangkitkan kerjasama yang baik untuk kita semua,” kata Darmawan.

Tidak hanya itu, acara ini semakin meriah dengan aksi Bupati Lindra, yang membagikan uang kepada masyarakat sebagai bentuk dukungan terhadap acara tersebut.

Utsman, salah satu pemenang peserta lomba , mengaku senang dengan diadakannya lomba ini, terutama melihat antusiasme masyarakat yang begitu tinggi dan hadiah yang didapatkan.

“iya Alhamdulillah senang mas, seru dan ramai. Hadiahnya banyak,” ungkapanya. (zam/fah/zum)

Populer Minggu Ini

Puluhan Peserta Seleksi Tahap Satu PPIH Kloter Tahun 1446 H Ikuti Tes CAT

kabartuban.com -- Berhasil lolos tahap penyaringan administrasi, 59 peserta...

Kasus Semarak UMKM Tak Kunjung Usai, Polres Tuban Belum Terima Pengaduan

kabartuban.com -- Sebulan berlalu, kasus pemenang dalam event Semarak...

Pemkab Tuban Kucurkan Dana Rp.10 Miliar untuk Bantuan BOS dan Insentif Guru Madin

kabartuban.com -- Penyaluran bantuan BOS Madrasah Diniyah (Madin) dan...

Seorang Pelajar Tewas saat Cari Ikan dengan Setrum Listrik

kabartuban.com -- Kisah tragis menimpa seorang pelajar asal Desa...

Pjs. Bupati Tuban Resmikan Tugu Platform Titik Baca Digital Tuban

kabartuban.com -- Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Tuban, Agung Subagyo...
spot_img

Artikel Terkait