SBI Gelar Sosialisasi Kesadaran Hukum Lalu Lintas dan UU ITE bagi Warga Tuban

kabartuban.com – Komitmen PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) dalam mendukung peningkatan edukasi masyarakat terus diwujudkan melalui langkah konkret. Salah satunya dengan menggelar sosialisasi kesadaran hukum berlalu lintas, Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE), serta pemahaman Objek Vital Nasional (Obvitnas) bagi masyarakat Kabupaten Tuban.

Kegiatan yang berlangsung di Rumah Kreatif Tuwuh Mendhiri, Tuban, Jawa Timur, ini diikuti oleh 80 peserta yang merupakan perwakilan warga dari Desa Glondonggede, Merkawang, Sawir, Karangasem, Mliwang, dan Kedungrejo. Peserta juga melibatkan karyawan kontraktor yang bekerja di lingkungan Solusi Bangun Indonesia Pabrik Tuban.

Upaya edukasi ini dinilai relevan dengan kondisi Kabupaten Tuban, di mana angka kecelakaan lalu lintas sepanjang tahun 2025 tercatat mengalami penurunan menjadi 1.083 kejadian, turun 1,8 persen dibandingkan tahun 2024 yang mencapai 1.103 kejadian. Sementara angka fatalitas atau korban meninggal dunia juga turun signifikan, dari 189 jiwa pada 2024 menjadi 169 jiwa di tahun 2025, atau menurun sebesar 10,6 persen.

Pemateri dari Polres Tuban, Aiptu Darmadi, menekankan pentingnya kewaspadaan dan fokus dalam menghadapi berbagai potensi risiko, baik di jalan raya maupun di ruang digital.

“Kesadaran terhadap potensi bahaya itu berlaku di mana pun kita berada. Fokus dan kehati-hatian sangat penting, termasuk dalam aktivitas komunikasi. Saat ini negara memiliki UU ITE sebagai acuan dalam bermedia digital, sehingga masyarakat perlu memahami cara bijak menggunakan media sosial agar terhindar dari konflik maupun ancaman pidana,” jelasnya.

Senada dengan hal tersebut, General Affair & Community Relations Manager Solusi Bangun Indonesia Pabrik Tuban, M. Yunani Rizzal, menyatakan bahwa perusahaan mendukung penuh upaya edukasi yang bertujuan menumbuhkan kesadaran hukum dan keselamatan masyarakat.

“Kolaborasi antara Solusi Bangun Indonesia dan Polres Tuban merupakan wujud sinergi dan kepedulian bersama akan pentingnya menjaga keselamatan dan keamanan dalam berbagai aktivitas sehari-hari. Kami berharap sosialisasi ini dapat berkontribusi menurunkan angka kecelakaan serta meningkatkan kesadaran dan rasa aman masyarakat ke depan,” ujar M. Yunani Rizzal.

Melalui kegiatan ini, SBI menegaskan perannya tidak hanya sebagai entitas industri, tetapi juga mitra strategis dalam membangun masyarakat Tuban yang lebih sadar hukum, aman, dan bertanggung jawab di ruang publik maupun digital. (fah)

Populer Minggu Ini

Pemkab Tuban Tegas, Tolak Outlet 23 HWG Beroperasi di Tuban

kabartuban.com - Pemerintah Kabupaten Tuban menegaskan sikap tegas terhadap...

Lautan Bus Ziarah Wali Songo Padati Tuban, Parkiran Sunan Bonang Overload

kabartuban.com - Menjelang datangnya Bulan Suci Ramadhan 1447 H,...

Jalan Pantura Bancar Licin Akibat Pasir, DPRD Tuban Panggil Pengusaha Pencucian Pasir

kabartuban.com - Kondisi jalan licin di jalur nasional Pantura,...

Warga Borehbangle Merakurak Geger, Seorang Lansia Ditemukan Tak Bernyawa

kabartuban.com – Warga Dusun Borehbangle, Desa Borehbangle, Kecamatan Merakurak,...

Ansor dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Tuban Kompak Tolak Kehadiran Holywings

kabartuban.com - Identitas Kabupaten Tuban sebagai daerah yang lekat...

Artikel Terkait