Tax Amnesty Tahap Tiga Bidik UMKM

kabartuban.com – Program Tax Amnesty atau pengampunan pajak pada periode ketiga, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tuban membidik para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

“Pada periode ke tiga ini akan difokuskan UMKM. Karena begitu banyak UMKM yang memang belum  secara perpajakan belum melaksanakan dengan baik. Apalagi UMKM di Tuban juga tinggi,  6.000 lebih,” ungkap kata Kepala KPP Pratama Tuban, Eko Radnadi Susetio, kepada kabartuban.com, Kamis (19/1/2017).

Tax Amnesty periode tiga tersebut  sudah mulai  gencar disosilaisasikan, mengingat  Tax Amnesty ini tahap ketiga merupakan Tax Amnesty terakhir. Pada periode ini tarifnya sebesar 5 persen dan 10 persen untuk deklarasi luar negeri. Namun, khusus bagi wajib pajak UMKM hanya akan dikenakan tarif 0,5 persen untuk yang deklarasi harta sampai dengan Rp10 miliar.

“Sasaran utama diharapkan masih UMKM karena tarifnya flat, sejak berlaku Tax Amnesty sampai berakhirnya nanti 31 Maret 2017, tapi tidak menutup kemungkinan masih ada juga non-UMKM,” tuturnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, periode pertama, berhasil menghimpun 370 SPH dengan uang tebusan Rp 15,4 miliar. Sedangkan  periode kedua, uang tebusan mencapai Rp 4,2 miliar dengan 496 SPH.

Diketahui, seperti tertuang dalam Undang-undang Nomor 11 Tahun 2016 tentang Pengampunan Pajak dan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 118/PMK.03/2016 tarif pengampuna pajak atau amnesti pajak berlaku sejak disahkan hingga 31 Maret 2017. Pada periode ketiga dari tanggal 1 Januari 2017 sampai dengan 31 Maret 2017. (har)

Populer Minggu Ini

Asmara Jadi Pemicu Utama, Ribuan Warga Tuban Derita Disabilitas Mental

kabartuban.com - Menjelang akhir tahun 2025, Dinas Sosial Pemberdayaan...

Kecelakaan Beruntun di Jalur Tuban -Palang, Satu Warga Lamongan Tewas di Tempat

kabartuban.com - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Tuban-Palang, tepatnya...

Polres Tuban Hormati Gugatan Praperadilan Kasus Investasi Bodong Rp1,5 Miliar

kabartuban.com - Kepolisian Resor (Polres) Tuban akhirnya angkat bicara...

Bengkel-bengkel Kebanjiran Pasien Motor “Brebet”

kabartuban.com - Fenomena motor “brebet” usai pengisian bahan bakar...

Warga Tuban Gugat Kapolres hingga Kapolri, Kecewa Kasus Investasi Bodong Rp1,5 Miliar Dihentikan

kabartuban.com - Seorang warga Tuban bernama Lirin Dwi Astutik...
spot_img

Artikel Terkait