kabartuban.com – Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban akan mempermudah urusan rencana pembangunan kilang minyak yang akan dilakukan oleh Pertamina yang bekerjasama dengan perusahaan minyak asal Rusia, Rosneft.
“Kami akan mendorong agar rencana pembangunan itu terealisasi disini, jangan sampai nanti ada urusan yang membuat sulit, sehingga nanti tidak jadi dibangun dan pindah ke daeah lain,” kata Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussein kepada kabartuban.com, Jumat (5/8/126).
Kilang minyak tersebut dikabarkan akan dibangun diatas lahan milik Pemerintah Jawa Timur dan Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dengan luas 400 Hektar. Lahan yang letaknya tidak jauh dari kilang PT Trans Pasific Petrochemical Indotama (TPPI) itu, juga diproyeksikan akan dijadikan Pelabuhan Umum oleh Pemerintah Jawa Timur
“Insya Alloh tanah sudah clear, kita akan tetap perjuangan agar kilang dibangun disni dan tidak pindah ke tempat lain. Karena itu manfaatnya akan besar, salah satunya manfaat lapangan kerja bagi masyarakat Tuban,” terang Noor Nahar.
Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 3 tahun 2016, tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Nasional, lahan itu harus digunakan untuk membangun industri pengolahan minyak. Sehingga rencana lain yang akan diproyeksikan disana harus dipindah demi kelancaran proyek utama.
“Sesuai petunjuk presiden tanah itu untuk kilang, makanya Pemerintah Daerah akan mendorong dan membantu mempermudah mulai dari perijinan dan urusan lainya bila diperlukan,” tutup Noor Nahar. (lk/har)