Imbas Cuaca Buruk, Harga Ikan Laut Naik

kabartuban.com – Cuaca buruk yang terjadi akhir-akhir ini memberikan dampak besar pada nelayan dan pedagang ikan di TPI Palang, Tuban. Lonjakan harga terjadi pada penjualan beberapa jenis ikan seperti ikan tongkol, ikan kuningan, dan ikan moto ombo.

Dampak cuaca buruk berimbas pada pada jumlah hasil tangkapan ikan, sehingga mengakibatkan penurunan stok penjualan yang signifikan bagi para pedagang di TPI tersebut.

Namun alih-alih menurun, jumlah pengunjung yang tertarik untuk membeli ikan di TPI justru mengalami peningkatan. Situasi ini menyebabkan konsumen sering kali kecewa karena stok ikan yang sering habis di pasar.

“Ikan tongkol, cumi, kuningan, gitu-gitu itu harganya naik, tapi peminatnya bertambah, kadang malah ada yang gak kebagian,” ujar Ika, salah satu pedagang di TPI Palang saat wawancara dengan kabartuban.com (23/02/2024).

baca juga: Harga Sembako Meroket, Pedagang Resah Penjualan Menurun

Menurut Ika, harga ikan yang biasanya Rp20 ribu per kilogram kini naik menjadi Rp26 ribu per kilogram. Lonjakan harga ini sudah terjadi sejak bulan Januari lalu dan diprediksi akan kembali normal setelah perayaan Idul Fitri. (aza/zum)

Populer Minggu Ini

Kepemimpinan Ikonik Bupati Lindra Belum Mampu Mensejahterakan Rakyat Tuban

kabartuban.com - Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, dikenal sebagai...

Tradisi Lebaran Tuban, Kebersamaan Budaya dan Agama Dalam Harmoni

kabartuban.com - Setiap daerah di Indonesia punya cara unik merayakan Lebaran,...

Tunjangan Profesi Guru PAI di Tuban Cair Jelang Idulfitri

kabartuban.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, kabar baik...

Satreskoba Polres Tuban Rutin Bagikan Takjil Selama Ramadan

kabartuban.com – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan,...

Residivis Spesialis Bobol Rumah di Tuban Dibekuk Polisi

kabartuban.com - Jajaran Jatanras Satreskrim Polres Tuban berhasil ungkap...
spot_img

Artikel Terkait