Kontingen IWbA Tuban Boyong Tiga Medali Kejurprov 2021

kabartuban.com – Kontingen Indonesia Woodball Association (IWbA) Kabupaten Tuban berhasil memboyong 3 medali dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jatim 2021. Yang dilaksanakan mulai 1-2 Desember 2021 di Kompi Kavaleri 3 Tupai Setia Cakti Sidoarjo.

Sebanyak 12 kategori perorangan maupun tim dipertandingkan. Yakni Single Stroke Putra, Single Stroke Putri, Team Stroke Putra, Team Stroke Putri, Double Stroke Putra, Double Stroke Putri, Double Fairway Putra, Double Fairway Putri, Team Fairway Putra, Team Fairway Putri, Single Fairway Putra, Single Fairway Putri.

Tuban mengirimkan 4 atlet putra dan 4 atlet putri. Berhasil memboyong 2 medali perak dan 1 medali perunggu. Yakni juara 2 Team Fairway Competition Putra, Juara 2 Single Fairway Putri dan juara 3 Team Fairway Putri.

“Alhamdulillah dapat juara meski kita baru bisa kirim atlet terbatas karena banyak kendala. Semoga ini jadi modal baik untuk Porprov tahun depan,” kata Ketua Pengcab IWbA Kab. Tuban, Cipnal Muchlip M, Kamis (2/12/2021).

Lebih lanjut Cipnal menambahkan dari Kejurprov ini pihaknya sudah melakukan pemetaan baik internal maupun eksternal untuk perbaikan.

“Kita sudah punya banyak catatan untuk kedepan. Baik untuk kita, kab./kota lain maupun Pengprov untuk evaluasi. Dan hasil pertandingan ini, kita akan segera melaporkan hasilnya ke KONI Tuban. Terima kasih atas dukungan semua pihak,” pungkasnya. (luk/dil)

Hot this week

Test Urine Driver, Semen Indonesia Logistik Pastikan Bersih Narkoba

kabartuban.com- Sebagai bagian dari upaya bersih Narkoba, PT Semen...

Kadinkes Klaim Misinformasi Delapan Bayi Tidak Dibiaya, Wartawan Bantah

kabartuban.com - Aksi long march yang dilakukan oleh PMII...

PMII Gelar Aksi Long March, Tuntut Keadilan Kesehatan untuk Masyarakat Miskin di Tuban

kabartuban.com - Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kembali menggelar...

Pesan Bupati di Hari Anak Nasional, Peran Orang Tua Kunci Cetak Generasi Emas

kabartuban.com - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP...

Perempuan Tewas Diseruduk Truk Tronton di Lampu Merah Simpang Mondokan

kabartuban.com - Seorang pengendara sepeda motor berjenis kelamin wanita...

Topics

Test Urine Driver, Semen Indonesia Logistik Pastikan Bersih Narkoba

kabartuban.com- Sebagai bagian dari upaya bersih Narkoba, PT Semen...

Kadinkes Klaim Misinformasi Delapan Bayi Tidak Dibiaya, Wartawan Bantah

kabartuban.com - Aksi long march yang dilakukan oleh PMII...

PMII Gelar Aksi Long March, Tuntut Keadilan Kesehatan untuk Masyarakat Miskin di Tuban

kabartuban.com - Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kembali menggelar...

Pesan Bupati di Hari Anak Nasional, Peran Orang Tua Kunci Cetak Generasi Emas

kabartuban.com - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP...

Perempuan Tewas Diseruduk Truk Tronton di Lampu Merah Simpang Mondokan

kabartuban.com - Seorang pengendara sepeda motor berjenis kelamin wanita...

Carik dari Jatirogo Tersangka Korupsi APMD

kabartuban.com - Setelah melakukan penyidikan terhadap 50 orang yang...

Siang Ini Kejari Tuban Akan Tetapkan Tersangka Kasus Penyelewengan APMD

kabartuban.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Tuban akhirnya akan menetapkan...

BPKPAD dan Bank Jatim Buka Layanan Pembayaran Pajak Daerah di CFD

kabartuban.com - Badan Pengelola Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah...
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img