kabartuban.com – Kontingen Kabupaten Tuban menorehkan capaian membanggakan pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX tahun 2025. Meski secara peringkat mengalami penurunan yakni berada di posisi ke 16 dari 38 kabupaten se-jawa timur, jumlah medali dan poin yang dikumpulkan justru mengalami peningkatan signifikan dibandingkan Porprov sebelumnya.
Selama gelaran berlangsung, para atlet Tuban berhasil mengumpulkan 83 medali yang terdiri dari 13 emas, 26 perak, dan 44 perunggu. Selain itu, kontingen juga mencatat total 148 poin, naik dari 130 poin pada Porprov 2023.
Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, S.E., menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh atlet, pelatih, dan official. Ia menilai semangat juang yang ditunjukkan mencerminkan karakter generasi muda Tuban yang tangguh dan berdedikasi.
“Capaian ini adalah buah dari kerja keras dan kebersamaan. Pemkab akan terus berkomitmen mendukung pengembangan olahraga di Kabupaten Tuban,” ujarnya.
Sebagai perbandingan, pada Porprov 2023 lalu Tuban meraih 71 medali dengan rincian 12 emas, 23 perak, dan 36 perunggu. Artinya, secara kuantitas dan performa, tahun ini lebih baik meskipun persaingan antar daerah semakin ketat.
Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Tuban, Mohammad Emawan Putra, menilai hasil tersebut sebagai bukti dari pembinaan berkelanjutan yang dilakukan berbagai pihak. Ia juga menekankan pentingnya evaluasi sebagai bekal pembinaan ke depan.
“Atlet kita tampil maksimal meski di tengah tekanan dan persaingan tinggi. Ini menjadi modal penting untuk pembinaan selanjutnya,” katanya.
Disbudporapar bersama KONI Tuban akan segera melakukan evaluasi menyeluruh pasca-porprov. Evaluasi ini mencakup aspek pembinaan, pelatihan, hingga strategi jangka panjang agar Tuban bisa tampil lebih kompetitif pada ajang berikutnya.
Perlu di ketahui, Pada ajang Porprov IX Jawa Timur 2025, Pemerintah Kabupaten Tuban mengirimkan kontingen sebanyak 382 orang yang berasal dari 48 cabang olahraga. Kontingen tersebut terdiri atas 320 atlet serta 62 pelatih dan oficial. (fah)