TikTok Jadi Tempat Saling Berbagi Ilmu dan Menginspirasi

kabartuban.com – TikTok di Indonesia sudah mencapai 100 video per hari dan 30 miliar views per bulan. Selama masa pandemi, TikTok menjadi tempat saling berbagi ilmu melalui konten yang diciptakan oleh warganet.

Angga Anugrah Putra, Head of User and Content Operations of TikTok Indonesia mengatakan, TikTok membuka peluang bagi siapapun menjadi kreator konten. “TikTok juga jadi rumah bagi para pelaku UMKM,” katanya, dalam acara webinar bertema Memahami Aspek Ekonomi Platform Digital, yang digelar dalam rangka Konferensi Wilayah Asosiasi Media Siber Indonesia Jawa Timur, Jumat (23/10/2020).

Mereka bisa saling berbagi informasi antarpelaku bisnis. “Tidak hard selling tapi punya engagement yang tinggi dengan pengguna di TikTok,” kata Angga.

TikTok membuka jaringan antarpelaku bisnis yang memberikan inspirasi satu sama lain. Mereka saling dukung dalam mengembangkan bisnis masing-masing. Pengguna internet di Indonesia 174,6 juta dan lebih banyak pada video, sehingga medium video banyak bermanfaat untuk mengembangkan bisnis.

“TikTok sejauh ini tidak berbagi revenue dengan kreator. Tapi kami masih terus menganalisis dan memikirkan beberapa hal inovasi ke depan terkait hal tersebut. Yang mungkin bisa dihasilkan adalah live streaming yang memungkinkan monetisasi,” kata Angga.

Menurut Angga, TikTok tidak berkompetisi namun saling melengkapi dengan platform lain. “Kekuatannya lagi usia (pengguna) TikTok muda yakni milenial dan gen Z. Ini seksi buat advertiser,” katanya. Ada pengguna media sosial dari platform lain yang memasang kreasi konten TikTok. (rls/dil)

Populer Minggu Ini

Kecelakaan di Jalan Tuban-Widang, Lima Orang Luka-luka Akibat Tabrakan Toyota Rush dan Truk Tronton

kabartuban.com – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Tuban–Widang,...

Tingkatkan Kompetensi Tukang, Pabrik Semen Tuban Gelar Pelatihan dan Kunjungan Edukatif

kabartuban.com – PT Solusi Bangun Indonesia Tbk, anak perusahaan...

Lansia Ditemukan Gantung Diri di Gubuk Ladang Jagung di Tambakboyo

kabartuban.com – Seorang pria lanjut usia ditemukan meninggal dunia...

Merasa Tak Dianggap, Warga Kerek Aniaya Ayah Kandung hingga Pingsan

kabartuban.com – Seorang pria di Desa Padasan, Kecamatan Kerek,...

Polres Tuban Ringkus 8 Pelaku Kejahatan dalam Operasi Pekat Semeru 2025

kabartuban.com - Dalam menjaga kemanan dan kenyamanan di Bumi...
spot_img

Artikel Terkait