KPU Nyatakan Logistik Pilkada Siap 95 Persen

kabartuban.com – Pemilihan Kepala Daerah serentak semakin dekat, proses demokrasi yang akan menentukan pemimpin sejumlah Kabupaten/Kota di Indonesia itu akan digelar pada 9 Desember mendatang. Di Kabupaten Tuban, persiapan logistik Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Tuban sudah mencapai 95%, dan KPUD Tuban menyatakan diri telah siap dalam pagelaran pesta demokrasi Pilkada mendatang.

Ketua KPUD Tuban, Kasmuri menyatakan, “Untuk pengadaan logistik sudah 95% telah selesai dilaksanakan KPU dan siap didistribusikan ke bawah,” terang Kasmuri saat dikonfirmasi kabartuban.com, Minggu (15/11/2015).

Menurutnya, beberapa hal yang masih dalam proses pengadaan adalah surat suara, formulir, dan sampul. Hal tersebut masih dalam proses produksi dan dalam waktu dekat akan selesai dan sampai ke KPUD Tuban.

Jika dihitung mulai hari ini, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tuban mendatang tinggal 23 hari lagi. Kasmuri mengaku, akan mengejar segala macam kekurangan untuk kelangsungan pemilihan kepala daerah yang akan dilaksanakan pada hari Rabu 9 Desember mendatang tersebut.

Namun demikian, Kasmuri mengaku bahwa pihaknya sudah sangat siap. “Sudah sangat siap, sudah nggak ada masalah. Pencermatan DPT juga sudah dilaksanakan,” tandasnya. (im/riz)

Populer Minggu Ini

Bengkel Mitra Pertamina Diserbu Warga Usai Ada Kebijakan Penanggungan Biaya Kerusakan Karena Pertalite

*Motor Mogok Usai Isi Pertalite, Bengkel Mitra Pertamina di...

Dewan Sidak Proyek Jabung Ring Dyke, Kompensasi Petani Tersendat di Meja Birokrasi

kabartuban.com - Penantian panjang para petani penggarap di Desa...

Belok Kanan Tak Hati-Hati, Warga Mrutuk Tewas Tertabrak Bus di Jalur Tuban–Widang

kabartuban.com - Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Tuban-Widang, tepatnya...

Warung Makan di Merakurak Terbakar Saat Pemilik Lupa Matikan Kompor, Damkar Berjibaku Tengah Malam

kabartuban.com - Kepulan asap disertai kobaran api mengejutkan warga...

Asmara Jadi Pemicu Utama, Ribuan Warga Tuban Derita Disabilitas Mental

kabartuban.com - Menjelang akhir tahun 2025, Dinas Sosial Pemberdayaan...
spot_img

Artikel Terkait