Pengguna BBM Android Di Tuban Terus Meningkat

kabartuban.com – Sudah lebih dari satu bulan Black Berry Masenger (BBM), tepatnya pada 21 Oktober 2013 yang lalu. Pasca diluncurkan progam BBM for All malam itu, hanya dalam waktu 1 X 24 jam, pengunduh BBM mencapai 10 juta pengguna. Di Tuban, pengguna BBM dari Android juga terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Meluncurnya aplikasi BBM untuk Android dan i-Phone tersebut tentu saja sangat berpengaruh pada penjualan Ponsel Blackberry. Termasuk di Tuban, banyak pengguna Android yang berbondong – bondong mengunduh aplikasi Android. Bahkan tidak sedikit pengguna pemula yang mengganti perangkat Blackberry menjadi Android.

Untuk pengguna Android yang di bawah standart, para penggila smartphone rame – rame meng-grade gadgetnya. “Tidak harus beli baru mas, jika memang bisa kita coba untuk upgrade OS nya, kita upgrade rame – rame. Kita biasa kumpul dan saling bantu antar teman,” tutur Ardy, salah satu pengguna Android yang ditemui kabartuban.com di sebuah cafe.

Di pihak lain, seorang praktisi IT di Tuban yang menggunakan Ponsel Sony Experia juga ikut berkomentar. Dani mengatakan, “BBM untuk Android kerenlah, aplikasi BBM nya juga bagus dan terbaru. Aplikasinya juga berjalan lancar dan serasa Blackberry Z 10.”

Peluncuran aplikasi BBM sebulan yang lalu cukup membawa dampak pada penjualan Smartphone Balckberry di Tuban. Salah seorang pedagang Ponsel yang tidak mau disebutkan namanya mengaku bahwa dirinya tidak lagi berani menyediakan stock Blacberry. Sebaliknya stock Smartphone Android mulai diperbanyak.

Sejumlah praktisi IT di Tuban cukup menyayangkan perkembangan pengguna Smartphone dan Gadget di Tuban yang tidak diimbangi karya kreatif dari generasi muda di Tuban. Hal ini cukup bisa dilihat dengan sedikitnya aktifitas komunitas IT di Tuban bila dibandingkan dengan kota – kota yang lain.

“Sayangnya anak – anak di sini (Tuban) kurang kreatif. Misalnya Android, itu kan open source. Kok nggak ada anak di tuban ini yang kreatif membuat aplikasi yang bermanfaat di sini. Masak punya gadget harga mahal – mahal cuma dibuat chatting aja. Kalau kreatif, mestinya banyak manfaat lain yang bisa didapat,” ujar salah seorang anggota komunitas Blogger Tuban. (im)

Populer Minggu Ini

Proyek Rehabilitasi Saluran Air di Tuban Bermasalah, Diduga Rusak Sebelum Selesai

kabartuban – Proyek rehabilitasi saluran air yang didanai dari...

Dua Tersangka Korupsi BUMD PT RSM Resmi Ditahan

kabartuban.com - Kejaksaan Negeri Tuban menahan dua tersangka kasus...

Warga Perumahan Ahsana Tuban Keluhkan Fasum yang Tak Kunjung Dibangun

kabartuban – Warga Perumahan Ahsana di Sugihwaras, Kecamatan Jenu,...

Dua Rumah di Bangilan Tuban Hangus Terbakar, Diduga Akibat Obat Nyamuk Bakar

kabartuban.com - Kebakaran menimpa dua rumah milik warga Dusun...

Tingginya Permintaan Dispensasi Kawin di Tuban, Dinas Pendidikan Soroti Peran Orang Tua

kabartuban.com - Permintaan dispensasi kawin (Diska) di kabupaten Tuban...
spot_img

Artikel Terkait