Seorang Sopir Tewas di Cargo Semen Indonesia

1kabartuban.com – Seorang Sopir truk tewas di depan loket cargo milik PT Semen Indonesia (PT SI), di Desa Tobo Kecamatan Merakurak. Kejadian bermula saat sang sopir hendak mengambil surat jalan, Rabu (26/2/2014).

Korban yang diketahui bernama Mugianto (53), warga Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang, merupakan sopir dari sub kontraktor PT SI, PT Siba Surya.

Mugianto yang saat itu sedang mengantri untuk mengambil surat ijin serta biaya perjalanan, tiba-tiba terjatuh. Kepala bagian belakang membentur lantai yang mengakibatkan luka cukup serius, sehingga korban meninggal dunia.

Salah seorang saksi, Mariana menngatakan, “Tiba-tiba saja terjatuh saat mengantri. Rencananya dia akan mengantarkan semen ke daerah Kendal,” tutur petugas loket PT Siba Surya tersebut.

Selanjutnya jenazah korban di bawa ke kamar jenazah RSUD Dr R Koesma Tuban, dan pihak berwajib hingga saat ini masih melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebab pasti kematian korban. (im)

Populer Minggu Ini

Dibanjiri Pesanan, UMKM Kue Kering di Ronggomulyo Panen Berkah Lebaran

kabartuban.com - Momen perayaan Idul Fitri menjadi keberkahan tersendiri...

Pemkab Tuban Luncurkan Bus Simas Ganteng Gen 2, Perluas Layanan Transportasi Publik

kabartuban.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban kembali meluncurkan Bus...

425 Pasangan Menikah di Malam Songo, Didominasi dari Kecamatan Soko

kabartuban.com - Sejumlah daerah di Jawa Timur memiliki tradisi...

Seorang Pengemis Meninggal Dunia di Area Masjid Agung Tuban

kabartuban.com - Jamaah masjid Agung Tuban digemparkan dengan adanya...

Polisi Gagalkan Sweeping Balas Dendam Kelompok Gangster di Tuban

kabartuban.com – Tim Satreskrim Polres Tuban, khususnya Unit Jatanras,...
spot_img

Artikel Terkait