Catat! Kemenag Tuban Sediakan Satu Unit Bus Untuk Balik Gratis Ke Surabaya

17
Foto Ilustrasi/suarajogja

kabartuban.com – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban mengadakan program Balik Gratis pada Minggu, 21 April 2024 nanti dengan satu armada yang dapat menampung 59 pemudik. Program ini diadakan lantaran Kemenag ingin mempermudah dan memperlancar masyarakat dalam perjalanan kembali ke tempat perantauan, juga memastikan transportasi bagi pemudik aman dan terjangkau.

“Ini sebagai bentuk dukungan kami untuk membantu memberikan kemudahan dan kelancaran perjalanan mudik balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H,” ujar Umi Kulsum selaku Kepala Kantor Kemenag Tuban, Kamis (18/04/2024).

Rute perjalanan Bis yang disediakan juga telah disebutkan oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubag TU) Kemenag Tuban, Moh. Qosim dalam kesempatan wawancara dengan kami, “Dari Tuban langsung Bungurasih. Berangkat pukul 13.00 WIB, titik kumpul Kantor Kemenag, Gardu Laut, Manunggal Lor dan Manunggal Kidul,” ungkapnya, Jum’at (19/04/2024).

Pendaftaran bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam program ini akan segera berakhir pada Sabtu, 20 April 2024. Kasubag TU Kemenag Tuban juga mengungkapkan, masyarakat yang menjadi penumpang dalam Bis Balik Gratis ini juga akan mendapatkan minum dan snack gratis yang disediakan oleh Kemenag Tuban untuk menemani perjalanan balik mudik mereka. (za/zum)

/