Dua Truk Terlibat Lakalantas di Bancar dan Sebabkan Kerugian Hingga Rp.50 Juta

kabartuban.com — Dua Truk terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Tuban – Bancar, Desa Bogorejo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban dan mengakibatkan kerugian materil hingga sebesar Rp. 50 juta. Kejadian ini terjadi sekitar pukul 09:30 WIB, Kamis (31/10/2024).

Kronologi kejadian bermula ketika Truk Trailer dengan nomor polisi L 8121 UUB yang dikemudikan oleh Purwanto (35), warga Blora berjalan dari arah barat ke timur. Melihat kondisi arus lalu lintas yang tidak terlalu padat, ia hendak mendahului kendaraan di depannya melalui lajur kanan. Namun, Truk yang ia kemudikan justru menabrak Dump Truk dengan nomor polisi L 8293 UI yang dikemudikan Giran (53), warga asal Sidoarjo yang saat itu berjalan dari arah timur ke barat.

Meski tidak terdapat korban jiwa dalam kejadian ini, Purwanto dan Giran mengalami luka ringan dan segera dibawa menuju RSUD Tuban untuk mendapatkan pertolongan.

“Pengemudi Truk Trailer nopol L 8121 UUB diduga mendahului pandangan tidak bebas,” ungkap Kanit Lakalantas Polres Tuban, Eko Sulistiyono.

Dengan ini Polres Tuban mengamankan barang bukti berupa Kendaraan Bermotor, STNK dan SIM milik keduanya. Polres Tuban juga masih akan melakukan penyidikan lebih lanjut untuk menanggapi kasus tersebut. (za)

Populer Minggu Ini

Luas Panen dan Produksi Padi di Jawa Timur 2024 Turun Hingga 4,82 Persen

kabartuban.com -- Luas panen padi di Provinsi Jawa Timur...

Kemendagri Setuju Penyaluran Bansos dari Pemda Dihentikan Sementara

kabartuban.com -- Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memutuskan untuk menyetujui...

Pjs Bupati Tuban Berharap Kemajuan Daerahnya dalam Upacara Peringatan HJT Ke-731

kabartuban.com -- Upacara peringatan Hari Jadi Tuban (HJT) ke-731...

Wamen Komdigi Berharap Kerjasama Platform Digital dan Perusahaan Pers Segera Dilanjutkan

kabartuban.com -- Karena dampak yang besar bagi upaya dalam...

Dipanggil Tim Penyidik KPK Untuk Jadi Saksi, Lindra Mengaku Tak Tahu

kabartuban.com -- Dipanggil oleh Tim Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi...
spot_img

Artikel Terkait