Jelang Ramadan Harga Cabai di Pasar Baru Tuban Melonjak

kabartuban.com – Bulan suci Ramadan akan segera tiba, sejumlah bahan pokok di Pasar Baru Tuban terpantau mengalami kenaikan harga. Cabai rawit menjadi salah satu komoditas yang mengalami lonjakan harga signifikan dan menimbulkan keluhan dari para konsumen.

Meski begitu, salah seorang warga Kecamatan Tuban, Juarti, tetap membeli cabai meski saat ini bahan pangan tersebut tengah melonjak harganya.

“Ya baru kemarin, kemarin ya, (harga cabai) Rp.60 ribu, sekarang Rp.80 ribu. Pasti naik semua,” ucapnya, Selasa (25/02/2025).

Akibat dari kenaikan harga tersebut, keluhan juga muncul dari pedagang di Pasar Baru Tuban yang menjual berbagai kebutuhan bahan pokok, Hariatun. Ia menyebutkan kenaikan harga bukan hanya terjadi pada cabai rawit, tapi juga cabai hijau yang semula Rp.30 ribu menjadi Rp.50 ribu, cabai keriting dari Rp.25 ribu hingga Rp.30 ribu saat ini menyentuh hingga Rp.40 ribu.

“Pokoknya naik terus menjelang puasa ini. Tiap hari naik, naik, naik terus. Naik semua ndak tau kenapa,” ungkap Hariatun.

Sementara itu berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh Staf Pasar Baru Tuban, Latif, harga Cabai rawit di Pasar Baru Tuban menginjak angka Rp.70 ribu, cabai biasa Rp.50 ribu, juga cabai keriting Rp.35 ribu.

“Beras premium Rp.14 ribu, beras medium Rp.12,5 ribu. Kemudian daging sapi Rp.120 ribu dan daging ayam broiler Rp.35 ribu,” kata Latif.

Ia juga menyebutkan beberapa bahan pokok jenis lain seperti gula pasir Rp.17,5 ribu, minyak 1 liter kemasan premium Rp.20 ribu, minyak goreng curah Rp.19 ribu, bawang merah Rp.33 ribu, bawang putih Rp.38 ribu dan harga telur Rp.29 ribu per kilogram.

Kenaikan harga bahan pokok tersebut diperkirakan akan terjadi hingga menjelang Hari Raya Idul Fitri. (za)

Populer Minggu Ini

Kurang Hati-hati Saat Berbelok, Seorang Buruh Harian Lepas Tewas Kecelakaan di Semanding

kabartuban.com – Seorang buruh harian lepas bernama Wiji (65),...

Polemik Perizinan Kapal di Tuban, KSOP Klaim Dua Hari Selesai Jika Berkas Lengkap

kabartuban.com – Mengarungi lautan bukan hanya soal menghadapi ombak,...

Seleksi Paskibraka Tingkat Kabupaten Tahun 2025 Diikuti 115 Siswa

Kabartuban.com - Sebanyak 115 siswa dari berbagai SMA/MA/SMK se-Kabupaten...

PA Tuban Bangun Gedung Baru Bernilai Puluhan Miliar Rupiah untuk Meningkatkan Pelayanan Publik

kabartuban.com – Sebuah langkah besar tengah ditempuh oleh Pengadilan...

Nelayan Enggan Urus Izin, Birokrasi Dinilai Terlalu Rumit dan Lambat

kabartuban.com – Proses perizinan kapal nelayan dinilai terlalu rumit...
spot_img

Artikel Terkait