Meninggal Jumat Legi, Makam Warga Lamongan Dibongkar Tali Pocong Hilang

kabartuban.com – Masyarakat Desa Jelakcatur, Kecamatan Kalitengah, Kabupaten Lamongan digegerkan oleh penemuan makam salah satu warga yang berada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) setempat dibongkar dan porak poranda.

Tampak tanah bekas galian dan penutup jenazah yang terbuat dari balok kayu di samping mayat telah terbuka dan 2 tali pocong jenazahnya pun hilang serta batu nisannya berantakan.

Sementara itu, Kepala Dusun Plarisan, Jafar mengungkapkan bahwa makam yang dibongkar ini diketahui pertama kali pada Selasa pagi (6/9/2022). Makam yang dibongkar ini adalah makam Alm. Rahwan warga Desa Jelakcatur yang meninggal pada Jumat Legi (2/9/2022) lalu.

Berdasarkan penelusuran, Jumat, 2 September 2022 bertepatan penanggalan Jawa yakni Jumat Legi yang seringkali dikaitkan dengan hal-hal sakral yang dianggap bahwa waktu tepat untuk melakukan ritual dengan berbagai tujuan.

Baca juga : DPC Organda Tuban Tak Menolak Adanya Kenaikan BBM

Kasi Humas Polres Lamongan, Ipda Anton Krisbiantoro mengungkapkan awal mula ditemukannya makam dalam kondisi terbongkar itu dari seorang pencari rumput dari luar desa yang tidak diketahui identitasnya dan kemudian melapor ke balai desa setempat.

Atas kejadian ini, Ja’far menuturkan bahwa saat ini makam yang dibongkar itu sudah dikembalikan seperti semula oleh warga dan keluarganya dengan dipimpin oleh tokoh agama setempat.

“Keluarga jenazah tidak menuntut/tidak membuat laporan dan kondisi kuburan juga sudah dikembalikan seperti semula,” ungkap Anton.(mel/hin)

Populer Minggu Ini

Puluhan Peserta Seleksi Tahap Satu PPIH Kloter Tahun 1446 H Ikuti Tes CAT

kabartuban.com -- Berhasil lolos tahap penyaringan administrasi, 59 peserta...

Kasus Semarak UMKM Tak Kunjung Usai, Polres Tuban Belum Terima Pengaduan

kabartuban.com -- Sebulan berlalu, kasus pemenang dalam event Semarak...

Pemkab Tuban Kucurkan Dana Rp.10 Miliar untuk Bantuan BOS dan Insentif Guru Madin

kabartuban.com -- Penyaluran bantuan BOS Madrasah Diniyah (Madin) dan...

Seorang Pelajar Tewas saat Cari Ikan dengan Setrum Listrik

kabartuban.com -- Kisah tragis menimpa seorang pelajar asal Desa...

Pjs. Bupati Tuban Resmikan Tugu Platform Titik Baca Digital Tuban

kabartuban.com -- Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Tuban, Agung Subagyo...
spot_img

Artikel Terkait