Mantan Ketua Dewan Pers, Prof Ichlasul Amal Meninggal Dunia

kabartuban.com — Profesor Ichlasul Amal, Mantan Ketua Dewan Pers periode 2003-2010 meninggal dunia di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI) Jakarta, Kamis dini hari (14/11/2024). Kabar duka tersebut dikonfirmasi oleh Ketua Dewan Pers saat ini, Ninik Rahayu.

Ninik Rahayu membenarkan berita berpulangnya tokoh yang berjasa bagi dunia pendidikan dan pers Indonesia tersebut.

“Iya, benar” kata Ninik dikutip dari Antaranews.

Diketahui, Pria yang juga merupakan mantan Rektor Universitas Gadjah Mada itu menghembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 02.40 WIB di RSPI Jakarta.

Nantinya, jenazah Prof Ichlasul Amal akan dibawa ke Yogyakarta yang mana akan menjadi daerah tempat persemayaman terakhirnya, tepatnya di Pemakaman Sawitasari.

“Pastinya di atas pukul 14.00 WIB. Pagi ini jenazah sedang dibawa dari Jakarta,” papar Dekan Fisipol UGM, Wawan Mas’udi. (za)

Populer Minggu Ini

Bukti Rekaman Kasus Penipuan Rp.4,2 Miliar Diungkap dalam Sidang

kabartuban.com -- Sidang lanjutan kasus dugaan penipuan dan penggelapan...

Polres Tuban Dalami Penerapan Pasal dan Kontraktor pada Kasus Perusakan Pagar di Mlangi

kabartuban.com -- Penyidik Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) Polres...

Dinilai Sebabkan Kasus Kemalingan, Wisata Pantai Sumur Pawon Jenu Ditutup Warga

kabartuban.com -- Wisata Pantai Sumur Pawon yang terletak di...

Video Viral Sejoli Bermesraan di Tempat Umum Tuai Atensi Kepala Satpol PP Tuban

kabartuban.com -- Ramai diperbincangkan sepasang muda mudi bermesraan di...

KPU Tuban Umumkan Hasil Perhitungan Suara pada Pilkada 2024

kabartuban.com -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tuban melaksanakan rapat...
spot_img

Artikel Terkait