Jelang Pilkades, Polres Gelar Sispam Kota

662
Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispam) Kota, yang dilakukan oleh Polres bertempat di alun-alun Tuban

Kabartuban.com- Dalam rangka pengamanan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak Kabupaten Tuban 2016, Polres Tuban menggelar Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispam) Kota, bertempat di alun-alun Tuban (5/12/2016).

“Simulasi ini bertujuan untuk mengantisipasi huru-hara, yang kemungkinan akan terjadi pada pelaksanaan dan pasca Pilkades,” terang Kapolres Tuban, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Fadly Samad, Senin (5/12/2016).

Fadly Samad mengatakan, pihaknya sudah mendeteksi dini pada daerah rawan yang mengikuti penyelenggaraan Pilkades serentak. Terlebih pada para tim sukses, yang sering menggunakan momen seperti ini sebagai ajang judi.

“Apabila ada oknum yang melakukan pelanggaran, maka akan kami beri tindakan tegas,” ujarnya.

Selain itu, Fadly Samad juga memberi himbauan bagi masyarakat yang akan melaksanakan pesta demokrasi, untuk patuh terhadap peraturan perundang-undangan dan pedoman yang sudah ditetapkan dalam sistem demokrasi tersebut.

“Siapapun harus siap kalah dan menang, baik itu calon dan pendukungnya,” tegas Fadly Samad.

Kapolres berharap, pada seluruh tim penyelenggara baik itu dari jajaran kepanitiaan, birokrasi dan keamanan, agar bersikap netral. Terlebih bagi masyarakat yang berpartisipasi dalam ajang Pilkades untuk siap menerima hasil yang sudah disepakati bersama. (din)

/