Masyarakat Harus Kuasai Teknologi Untuk Bersaing di Era Globalisasi

348

kabartuban.com – Di zaman modern saat ini dunia Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) semakin berkembang, mengingat saat ini sudah diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) per 1 Januari 2016, penguasaan TIK harus dilakukan agar masyarakat tidak tertinggal.

“Kebijakan MEA sudah dilakukan, jadi sudah tidak ada batasan-batasan lagi, masyarakat harus menguasai TIK di era globalisasi ini agar tidak tertinggal,” terang Heri Prastyo, selaku  Asisten Pemerintah Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupten Tuban, kepada kabartuban.com, Senin (23/52016).

Lebih lanjut Heri menerangkan, penguasaan TIK ibarat mempunyai pisau yang harus diasah tajam, dan akan bermanfaat untuk semua pihak jika bisa dimanfaatkan dengan baik.

“Namun kalau kita tidak bisa memanfaatkan pisau itu, maka pisau itu akan melukai diri kita sendiri,” paparnya.

Dikatakan oleh Heri, pada tahun lau, Tuban mendapatkan penghargaan dalam Indonesia Tertib Indeks, yang mana Tuabn mendapat predikat terbaik dalam membawa investor dan pelaku bisnis untuk melakukan usahanya di Tuban.

“Itu semua karena penguasaan  informasi, jika generasi muda tidak peka dalam dunia TIK, maka akan tertinggal,” tegasnya.

Ditambahkan oleh Heri, jika masyarakat sudah mampu menguasai TIK, semua  kegiatan-kegiatan, atau yang bergerak  di dunia usaha bisa lebih mudah dipromosikan, maupun diakses lewat online.

“Melalui penguasaan TIK, masyarakat dapat megawasi semua kegiatan-kegiatn yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat bisa mempromosikan hasil produknya secara global,” tutup Heri. (har)

/